Gagal Datangkan I Made Wirawan, PSM Bidik Wawan Hendrawan

Rabu, 02 Januari 2019 – 22:50 WIB
Wawan Hendrawan. Foto: jawapos

jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar gagal mendatangkan kiper berpengalaman I Made Wirawan. Klubnya Persib, enggan melepasnya. Kini target PSM tertuju pada kiper Bali United, Wawan Hendrawan.

I Made menjadi kiper utama yang dibidik. Bahkan kabarnya kiper 37 tahun itu sudah bertemu dengan bos PSM, Munafri Arifuddin, di kediamannya di Jakarta. Mengindikasikan ada pembicaraan serius.

BACA JUGA: Mengejutkan, PS Tira Tunjuk Rahmad Darmawan sebagai Pelatih

Namun upaya Appi--paggilan Munafri--patah di tengah jalan. Itu terjadi setelah Direktur Persib, Teddy Tjahjono, meminta Made untuk bertahan. Made pun setuju. "Saya tetap di Persib," terang Made, Selasa, 2 Januari.

Ya, Made dikenal dengan pemain penurut. Apalagi dia punya hubungan baik dengan manajemen Persib. "Made prioritas kami. Untuk kepastian tentang pemain, kami masih sedang proses. Baik itu pemain yang akan direkrut, dilepas, maupun dipertahankan," kata Komisaris Persib, Kuswara S Taryono.

BACA JUGA: Rachmad Hidayat Resmi Berlabuh ke Bhayangkara FC

Berat mendapatkan tanda tangan Made, manajemen PSM kini memfokuskan untuk memburu kiper Bali United, Wawan Hendrawan. Kansnya cukup terbuka. Maklum saja, negosiasi perpanjangan kontrak Wawan dan Bali United pun masih berlangsung alot.

"Kontrak saya di Bali United sampai akhir musim. Selanjutnya biar manajemen Bali yang mengumumkan," tegas Wawan seperti dilansir FAJAR.

BACA JUGA: Aji Santoso Mulai Siapkan Amunisi Musim 2019

Kiper 35 tahun itu tak menampik jika telah didekati beberapa klub Liga 1. Termasuk tim Pasukan Ramang. "Nantilah. Saya belum bisa putuskan," tambahnya.

PSM saat ini membutuhkan dua tambahan kiper untuk menggantikan M Syaiful dilepas dan Imam Arif yang dikembalikan ke Persib. Rencananya PSM akan menambah dua kiper senior. Opsi lainnya kiper PSM U-19 yang terbaik akan di promosikan ke senior. (jpg/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSM Mempertanyakan Kepastian Pembayaran Sisa Subsidi Liga 1


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler