Gagal ke Liga Champions, Chelsea Rugi Rp 580 Miliar

Selasa, 03 April 2018 – 11:23 WIB
Chelsea terancam mengalami kerugian besar jika gagal ke Liga Champions 2018/2019. Foto: AFP

jpnn.com, LONDON - Chelsea terancam mengalami kerugian besar jika gagal ke Liga Champions 2018/2019.

Menurut laporan Forbes, Chelsea akan merugi hingga GBP 30 juta atau sekitar Rp 580 miliar.

BACA JUGA: Liga Champions: Nasib Robben dan Ribery Tergantung Sevilla

''Keuntungan saat musim lalu pun juga ikut jadi bebannya,'' demikian Forbes, Senin (2/4).

Berdasar laporan Forbes,, keuntungan Chelsea ketika menjuarai Premier League musim lalu hanya GBP 15 juta atau sekitar Rp 290 miliar.

BACA JUGA: Juventus vs Real Madrid: 60.000 Fan Minta Zidane Pasang Isco

Itu adalah keuntungan kedua terbesar Chelsea sejak diakuisisi Roman Abramovich pada 2003 lalu.

Namun, keuntungan Chelsea tersedot banyak pada 2015/2016 karena berbagai alasan.

BACA JUGA: Jadwal Liga Champions: Prediksi Juventus vs Real Madrid

Salah satunya membayar kompensasi kepada Jose Mourinho sebesar GBP 7,5 juta atau sekitar Rp 145 miliar.

Musim ini, Chelsea sudah menghabiskan GBP 230 juta atau setara Rp 4,4 triliun untuk belanja pemain dalam dua jendela transfer.

Dilansir Goal, potensi kerugian itu pun dapat berdampak ke anggaran renovasi Stamford Bridge yang rencananya dimulai musim depan.

''Ini tantangan kami saat kami di Liga Europa, bukan di Liga Champions,'' ungkap Chairman Chelsea Bruce Buck. (ren)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Allegri Berulang Kali Tonton Video Final Liga Champions 2017


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler