jpnn.com, JAKARTA - Setelah mendapatkan sertifikasi Tenna di China, spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE akhirnya mulai terungkap.
Berdasarkan database Tenaa yang dikutip GSM Arena, Minggu (11/7), Galaxy S21 FE tercatat memiliki layar berukuran 6,4 inci dengan resolusi 1.080 x 2.340 piksel dan rasio 19,5:9.
BACA JUGA: Ungkap Kebaikan Nia Ramadhani, Ayu Dewi: Sebanyak-banyaknya Uang, Istri itu Lehernya Suami
Ukuran layar lebih besar dari S21 yang memikiki ukuran 6,2 inci dan sedikit kecil S20 FE (6,5 inci).
Dimensi ponsel itu juga sedikit lebih pendek dan tipis dibanding Galaxy S20 FE yakni 155,7 x 74,5 x 7,6 mm.
BACA JUGA: Samsung Pastikan Tidak Menggunakan Kamera 200MP di Galaxy S22
Galaxy S21 FE akan memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari sensor utama 32 MP, ultrawide 12 MP dan telephoto 8 MP.
Kamera utama mendapatkan peningkatan signifikan, mengingat beberapa ponsel Galaxy S sebelumnya hanya memiliki sensor 12 MP.
BACA JUGA: Google Akan Setop Dukungan Layanan Play Services untuk Android Jelly Bean
Ponsel itu mampu merekam video dengan kualitas 4K, tetapi sensor tersebut cukup merekam video 8K.
Jika kamera belakang mengalami peningkatakan, kamera depannya justru mendapatkan penurunan dari 32 MP di S20 FE menjadi 12 MP.
Selain itu, Tenna tidak mengungkapkan prosesor yang akan digunakan di Galaxy S21 FE.
Namun, bisa diprediksi ponsel itu akan menggunakan prosesor Snapdragon 888 di pasar tertentu seperti Korea Selatan, Amerika Utama dan Eropa.
Sementara untuk pasar lainnya akan mendapatkan prosesor Exynos.
Ketersediaan prosesor itu akan bergantung pada stok semmikunduktor yang saat ini mengalami krisis kelangkaan.
Laporan Tenna itu juga menunjukkan Galaxy S21 FE mengusung RAM 8GB dan memori internal 128GB dan 256GB.
Galaxy S21 FE dilengkapi baterai berkapasitas 4.370 mAh, yang berarti kapasitas adalah tipikal 4.500 mAh. Ponsel itu juga mendukung pengisian cepat 45W.
Menariknya, database TENAA mengatakan paket penjualan Galaxy S21 FE sudah menyertakan kabel USB-C dan adapter charger, berbeda dengan lini Galaxy S21 yang tidak mendapatkan adapter. (ddy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian