JPNN.com

Game Ragnarok Classic dapat Pembaruan, Petualangan Makin Seru Lewat 2 Job Baru

Sabtu, 22 Maret 2025 – 18:13 WIB
Game Ragnarok Classic dapat Pembaruan, Petualangan Makin Seru Lewat 2 Job Baru - JPNN.com
Gravity Game Link (GGL) meluncurkan update terbaru Episode 5.0 dari game Ragnarok Classic. Foto: source for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Gravity Game Link (GGL) kembali menggebrak para gamers setia Ragnarok Classic dengan meluncurkan update terbaru Episode 5.0 “Forgotten Legacy of Ancient Era” beberapa waktu lalu.

Dalam pembaruan tersebut, GGL memperkenalkan dua job baru yang siap dimainkan, yakni Monk dan Sage.

BACA JUGA: Gravity Game Link Hadirkan Fitur Baru di Ragnarok Classic, Penuh Aksi & Strategi

Ragnarok Classic, MMORPG yang diadaptasi dari Ragnarok Online mengajak para pemain untuk bernostalgia dengan elemen-elemen ikonik.

Karakter lucu, Job beragam, map luas, hingga ribuan monster lucu siap menyambut para pemain.

BACA JUGA: Resmi Meluncur, Game Ragnarok Classic Hadir dengan Fitur Terbaru

Dengan mekanisme Revo-Classic, game itu menawarkan pengalaman bermain yang sederhana, tetapi penuh tantangan.

Nantinya, setiap perkembangan karakter terasa lebih bermakna melalui sistem petualangan klasik.

BACA JUGA: Gravity Game Akan Hadirkan Gim Ragnarok Retro di Indonesia 

Selain itu, tampilan antarmuka modern dan fitur-fitur terbaru juga dihadirkan untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi para pemain.

President Gravity Game Link Harry Choi mengungkapkan dengan kehadiran dua Job baru di Ragnarok Classic akan membawa dinamika baru dalam permainan.

"Mode PVP, Guild War, hingga group battle kini menjadi lebih seru dan strategis berkat kombinasi skill yang semakin beragam. Kami juga telah menyiapkan berbagai turnamen menarik dalam waktu dekat untuk menguji kemampuan para pemain,” ujar Harry Choi dalam siaran persnya, Sabtu (22/3).

GGL telah menyiapkan berbagai hadiah eksklusif bagi para pemain aktif selama periode update berlangsung.

Adapun hadiah menarik seperti Laptop Gaming ASUS TUF, Mouse Gaming SteelSeries, Headset Gaming HyperX, hingga aksesoris gaming.

Tak hanya menghadirkan Job baru, update Episode 5.0 juga membuka akses ke satu kota baru, Juno, serta dua dungeon menantang: Magma Dungeon dan Juperos Ruins.

Kedua dungeon itu siap menguji strategi dan kemampuan para pemain dengan tantangan yang lebih kompleks dan hadiah yang tak kalah menggiurkan.

Dengan hadirnya berbagai fitur dan konten terbaru, Ragnarok Classic kini menawarkan pengalaman bermain yang lebih seru, mendalam, dan penuh kejutan. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gravity Link Siap Rilis Gim Ragnarok Retro 


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler