Gandeng Polsek Pancoran, Rekind Menggelar Vaksinasi Booster

Rabu, 09 Maret 2022 – 21:37 WIB
Vaksinasi booster COVID-19. Foto/Ilustrasi: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Rekayasa Industri (Rekind) bersinergi dengan Polsek Pancoran, menggelar vaksinasi booster.

Saat ini mereka sedang mengedepankan program bertajuk vaksinasi Booster Presisi.

BACA JUGA: Diserbu Haters, Wanda Hamidah: Berharap Saya Kena Mental, Kali ini Kalian Salah Orang

Dukungan yang diberikan aparat Kepolisian kepada Perusahaan EPC milik negara tersebut berupa vaksin jenis Astrazeneca dan Pfizer beserta tim medis, dibantu juga oleh petugas dari Kelurahan Kalibata.

Langkah ini sejalan dengan misi yang dibawa Rekind, yang terus berupaya meminimalisir angka penyebaran Covid-19 dan Omicron, terutama di lingkungan kerjanya.

BACA JUGA: Akselerasi Vaksinasi se-Indonesia, Kapolri: Upaya Persiapan Pandemi ke Endemi

Tercatat sebanyak 121 peserta vaksin ikut ambil bagian  dalam kegiatan yang digelar di Home Office (HO) Rekind, Jalan Kalibata Timur Jakarta Selatan tersebut.

Disaksikan langsung oleh sejumlah pejabat tinggi Rekind, Kapolsek Pancoran, Kompol Rudiyanto dan Lurah Kalibata Kamaludin, Sabtu (5/3). 

BACA JUGA: BSSN Siap Mendukung Pembangunan IKN Nusantara Smart City

Direktur Utama Rekind, Triyani Utaminingsih mengatakan gelaran vaksinasi ini menggambarkan jalinan sinergi yang terbentuk antara Rekind sebagai Perusahaan EPC milik negara, Kepolisian dan aparatur pemerintah daerah.

“Fokus perhatian yang dikembangkan dalam sinergi ini tidak hanya menyangkut masalah keamanan dan sosial di seputar kantor pusat Rekind. Ini juga merupakan bentuk dukungan kami agar wilayah  Kalibata, tingkat vaksinasi boosternya bisa mencapai angka 70%,” tutur Triyani Utamingsih.

Vaksinasi booster diakuinya sangat strategis dan penting untuk dilakukan, mengingat jumlah terkonfirmasi positif, khususnya di lingkungan perusahaan dan  pekerja proyek, cukup banyak.

“Mudah-mudahan melalui kegiatan vaksinasi booster ini dapat membantu meningkatkan imunitas karyawan Rekind dan masyarakat. Sehingga aktifitas bisa berjalan normal dan memulihkan kembali laju pergerakan perekonomian bangsa,” harap Triyani Utaminingsih.

Secara eksternal, Rekind juga aktif mengedukasi, mengajak dan memberikan kesadaran kepada masyarakat, khususnya di lingkungan Kecamatan Pancoran, tentang  hidup bersih dan pencegahan penyebaran Covid-19.

Ditandai dengan penyerahan bantuan handwasher, bantuan Alat Pelindung Diri (APD), alat semprot disinfektan, masker dan suplemen.

"Semoga langkah bersama ini mampu memberikan manfaat besar, khususnya bagi masyarakat dan bangsa,” harap Edy Sutrisman, SVP Corporate Secretary & Legal Rekind.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler