Ganjar Milenial Center Sumsel Gelar Aksi Bersih-Bersih di Ogan Ilir

Selasa, 06 Desember 2022 – 00:19 WIB
GMC Sumsel menggelar aksi bersih-bersih di daerah Ogan Ilir. Dok: Sukarelawan Ganjar.

jpnn.com, OGAN ILIR - Sukarelawan Ganjar Milenial Center (GMC) Sumatera Selatan (Sumsel) terus merapatkan barisan untuk mendukung Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

GMC Sumsel pun memperkuat program gotong royong sesuai dengan amanat Ganjar Pranowo selama ini.

BACA JUGA: Ganjar Ungkap Pentingnya Pemanfaatan Medsos Untuk Pemimpin Masa Kini

Dalam kesempatan tersebut, GMC melakukan aksi bersih-bersih kampung dan daerah aliran sungai (DAS), yang bertajuk "Gerakan Milenial Cinta Lingkungan" yang dilaksanakan di Desa Jagolano, Kecamatan Rantau Panjang, Kabupaten Ogan Ilir, pada Senin (5/12).

Gerakan cinta lingkungan itu disambut baik oleh masyarakat sekitar dan generasi muda yang merasakan manfaat positif dari kegiatan tersebut.

BACA JUGA: Ratusan Santri di Bekasi Doakan Ganjar jadi Presiden 2024

Rianto Hidayat selaku Koordinator Daerah GMC Kabupaten Ogan Ilir mengungkapkan bahwa gotong royong ini merupakan salah satu komitmen mereka dalam merealisasikan gerakan peduli lingkungan.

"Ini merupakan komitmen untuk mengajak generasi milenial peduli terhadap kebersihan lingkungan sampai ke lingkup rukun tetangga, agar kemudian penyakit tidak mudah tersebar di lingkungan masyarakat," kata Rianto.

BACA JUGA: Lihat nih, 10 Ribu Warga Desa di Karanganyar Dukung Ganjar jadi Presiden

Rianto berharap gerakan ini bisa dilakukan di tempat lain oleh berbagai kalangan pemuda.

"Makin banyak masyarakat yang sadar, makin baik kondisinya. Mudah-mudahan pergerakan ini bisa jadi momentum dalam mengingatkan masyarakat akan arti pentingnya kebersihan lingkungan bagi kita semua," tambahnya.

Sementara Joe (27) salah satu warga Ogan Ilir menyampaikan apresiasinya kepada GMC Sumsel. Dirinya berkomitmen untuk terus mengampanyekan kegiatan pola hidup bersih.

"Saya sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini karena Ganjar Milenial Center juga melibatkan dan menyadarkan masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan," jelas Joe.

Visun Rahman selaku Sekretaris Wilayah GMC Sumatera Selatan menyampaikan kegiatan ini dibuat untuk mengenalkan Ganjar Pranowo dan juga menunjukan bahwa masih banyak milenial yang mencintai kebersihan.

"Kami ingin mengajak serta membuktikan bahwa masih banyak milenial yang mempunyai jiwa gotong royong dan cinta terhadap kebersihan lingkungan," ujar Visun. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Orang Muda Ganjar Berikan Bantuan Genset dan Lampu Bagi Warga Muaro Jambi


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler