Ganjar Sebut Mengaji Jadi Salah Satu Cara Mempersatukan Anak Bangsa

Sabtu, 20 Agustus 2022 – 21:21 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Gus Muwafiq. Dok tim media Ganjar

jpnn.com - Semarang - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo menyebut berkumpul dalam pengajian membuat rasa persatuan dan kesatuan meningkat.

Menurutnya, rasa persatuan dapat dirasakan saat masyarakat bersama-sama menghadiri pengajian, karena semua orang berkumpul, senang, dan gembira.

BACA JUGA: Sosok Hermanto Dardak di Mata Ganjar: ASN Profesional, Ide-idenya Brilian, Religius

"Karena semua orang berkumpul. Ada tidak yang tawuran? Tidak. Ada orang senang, orang bergembira, mengaji di sana, dan semuanya senang. Lalu atribut ulamanya laku. Kopiahnya laku, sorbannya laku, semua laku. Orang jualan makanan laku," tutur Ganjar saat menghadiri pengajian peringatan Muharram 1444 H, di Semarang, Jumat (19/8).

Ganjar mengatakan rakyat Indonesia selalu memiliki cara untuk bersatu.

BACA JUGA: Mak-Mak di Sumut Pengin Program Andalan Ganjar Diterapkan Secara Nasional

"Dengan kekhasan Indonesia rakyat kita itu punya cara untuk bersatu, tentu dengan kulturnya, dengan nilai-nilainya," kata Ganjar dalam keterangan tertulis.

Dia yakin persatuan rakyat Indonesia sudah terbentuk dengan sendirinya melalui kekuatan civil society, terlebih budaya saling menghormati di lingkungan sosial.

"Orang bisa saling memahami dan mengerti untuk tidak menyakiti. Itu nilai persatuan menurut saya secara kultural bagus banget," jelasnya.

K.H Ahmad Muwafiq menyebutkan persatuan telah ditunjukkan oleh masyarakat Jateng sejak dahulu. 

Pria yang karib disapa Gus Muwafiq itu menyebut Jateng kerap digunakan sebagai tempat berkumpul masyarakat Indonesia untuk bersatu.

Dia menambahkan tak hanya kompak soal mengaji, warga Jateng juga kompak dalam segi hiburan.

"Persatuan Jawa Tengah dari dulu sudah bersatu. Orang Jawa Tengah dari timur barat sudah jadi satu di Jawa Tengah. Pertemuannya di Semarang, semuanya bersatu, pasti KTP-nya Jawa Tengah," kata Ganjar.(mcr8/jpnn)


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler