Gantikan Simocelli, Gresini Promosikan Pirro

Dampingi Bautista di MotoGP 2012

Selasa, 06 Desember 2011 – 11:10 WIB

FAENZA - Honda Gresini memastikan komposisi pembalap mereka untuk MotoGP musim 2012Itu seiring dipromosikannya pembalap Gresini dari Moto2, Michele Pirro, kemarin

BACA JUGA: Gelar Sempurna Boca

Dia akan mendampingi Alvaro Bautista, pembalap yang musim lalu menunggangi Suzuki tersebut.

Tapi, hanya Bautista yang mengendarai motor pabrikan Honda RCV213V
Sedangkan Pirro turun dengan motor CRT (Claiming Rule Team) atau regulasi baru di musim 2012

BACA JUGA: Mantan Penggawa Siap Permalukan Bobotoh

Motor yang dikendarai Pirro adalah perpaduan antara mesin Honda CBR1000RR dan sasis buatan perusahaan konstruktor Inggris, FTR.

Untuk diketahui, CRT adalah upaya MotoGP menambah jumlah starter pembalap
Satu motor CRT membutuhkan biaya yang jauh lebih kecil dibandingkan motor reguler MotoGP dan mendapatkan perlakuan istimewa

BACA JUGA: Messi Berpeluang Hattrick

Yakni, mendapatkan mesin dan bahan bakar lebih banyak dibandingkan pembalap reguler.

"Saya senang telah membuat pilihan ini karena tidak mudah membuat keputusan ini," papar Pirro yang terjun di Moto2 dua tahun lalu itu sebagaimana dilansir Crash

"Saya sebenarnya ingin memantapkan sekaligus improve atas capaian saya di Moto2 tahun iniTapi, tawaran dari Fausto Gresini (bos Honda Gresini, Red) di seri terakhir membuat saya berubah pikiran," sambung rider 25 tahun itu.

Di Moto2 musim lalu, Pirro finis peringkat kesembilanPrestasi terbaiknya adalah memenangi balapan terakhir di ValenciaItu sekaligus balapan pertama setelah meninggalkan bintang Honda Gresini, Marco Simoncelli, setelah kecelakaan dahsyat di Sepang.

"Kemenangannya indah dan tak terlupakan darinya di Valencia memberi kekuatan emosi bagi timKami rasa telah membuat keputusan benar untuk proyek baru seperti CRTYakni, memberikan kepada Michele Pirro kesempatan menunjukkan talenta tingginya," sahut Fausto.

Keputusan memilih Pirro juga tak lepas karena statusnya sebagai pembalap ItaliaSelain mendiang Simoncelli, Gresini pernah memiliki Loris Capirossi dan Marco Melandri"Kami adalah tim asal Italia dan pembalap Italia sangat penting bagi kami," kata Fausto lagi(dns)

Komposisi Pembalap MotoGP 2012

Repsol Honda          : Casey Stoner-Dani Pedrosa
Factory Yamaha        : Jorge Lorenzo-Ben Spies
Ducati Marlboro        : Valentino Rossi-Nicky Hayden
Tech 3 Yamaha         : Cal Crutchlow-Andrea Dovizioso
Honda Gresini          : Alvaro Bautista-Michele Pirro
Aspar                          : Randy de Puniet-Aleix Espargaro
Forward Racing        : Colin Edwards
Pramac Ducati          : Hector Barbera
Cardion AB Ducati    : Karel Abraham
LCR Honda                : Stefan Bradl
PBM                             : James Ellison
Speed Master             :  Anthony West
Keterangan : Interwetten Paddock, Marc VDS, Kiefer Racing, dan BQR-Blusens  belum memutuskan pembalapnya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Akhiri Rekor Pahit Tandang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler