Gara-gara ini Prilly Latuconsina Stop Pamer Momen Pacaran

Minggu, 21 Oktober 2018 – 18:22 WIB
Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier. Foto: Instagram/Prilly

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Prilly Latuconsina kapok membagikan momen asmaranya di akun media sosial. Karena itu, Prilly mengaku bakal berhenti meng-unggah hal berbau kisah cintanya di Instagram miliknya.

"Mulai detik ini, saya akan stop Insta Story atau posting apa pun tentang relationship saya," ungkap Prilly lewat Insta Story, beberapa jam yang lalu.

BACA JUGA: Prilly Latuconsina Lagi Kesal, Kenapa ya?

Pemain film Danur itu tampaknya kapok lantaran di-bully netizen.

Sebab, baru-baru ini dia memamerkan kebersamaan dengan Maxime Bouttier.

BACA JUGA: Prilly Latuconsina Sempat Ragu

Dalam video pendeknya, Prilly terlihat meminta kekasihnya itu memijat kakinya di atas mobil.

Kejadian tersebut sempat di-unggah ulang oleh salah satu akun gosip dan menuai nyinyir dari haters. Padahal, Prilly mengaku hanya ingin berbagi perhatian dengan Maxime.

BACA JUGA: Mengenakan Hijab, Prilly Latuconsina Banjir Pujian

"Jadi, makasih untuk yang suka ingin tahu dan lain-lain. Tapi lama-lama, capek juga ya kalau cara kita perhatian atau menunjukkan kasih sayang ke pasangan dibahas sampai masuk berita," ujar Prilly.

"Padahal, semua orang punya cara masing-masing. Jadi, Instagram akan saya gunakan untuk mempromosikan karya dan share soal kegiatan yang lain. Terima kasih," tutup cewek 22 tahun itu. (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 9 Artis dengan Pengikut Terbanyak, Haters atau Fan? (2)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler