Gara-gara Messi, Barca Jadi Tim Terburuk di La Liga

Senin, 14 Maret 2016 – 13:25 WIB
Lionel Messi. Foto: AFP

jpnn.com - BARCELONA – Lionel Messi membuat Barcelona menjadi tim terburuk sepanjang sejarah La Liga. Itu terjadi setelah Messi gagal mengeksekusi penalti saat Barca menekuk Getafe di Nou Camp, Sabtu (12/3) lalu.

Saat itu, Messi ditunjuk sebagai eksekutor penalti ketika laga baru berjalan sebelas menit. Sayangnya, tendangan Messi gagal menggetarkan jala gawang Getafe. Itu adalah kegagalan kedelapan Barcelona dari titik putih sepanjang 2015/2016.

BACA JUGA: Pelatih Persija: Tinggal Satu Hal yang Belum Mantap

Laman Mister Chiping menulis, Barcelona menjadi tim pertama yang delapan kali gagal mengeksekusi penalti dalam semusim La Liga. Tidak ada tim lain yang memiliki catatan seburuk Barcelona sepanjang sejarah La Liga.

Musim ini, Barcelona sudah mendapatkan 15 penalti. Jumlah itu sama dengan koleksi Valencia pada 1990/191 silam. Tapi, Barcelona belum bisa mematahkan rekor Real Betis pada 1986/1987 silam. Ketika itu, Betis mendapatkan 16 hadiah penalti. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Arema Disebut Diuntungkan Wasit, Pelatih Meradang

 

 

BACA JUGA: Tak Ada Jokowi, JK Pun Jadi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lebih Hebat Zidane atau Benitez? Cek di Sini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler