Gara-gara Slankers, Bimbim Slank Didatangi Polisi

Jumat, 04 Desember 2015 – 23:19 WIB
Bimbim Slank (kanan). Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - KEBIASAAN Slankers (fans fanatik grup band Slank) yang sering berkumpul di sepanjang Jalan Kalibata Raya dan Jalan Potlot (markas besar Slank), Jakarta Selatan di setiap malam Minggu, menjadi perhatian aparat kepolisian sektor Pancoran.

Hal tersebut, disinyalir Kapolsek Pancoran, Kompol Aswin sebagai tempat rawan kejahatan. Ratusan Slankers di lokasi tersebut, ditakutkan tak selalu bisa mengendalikan diri.

BACA JUGA: Charly Van Houten di Mata Ki Kusumo

"Banyak laporan warga resah karena hal tersebut. Jadi kami mau berkoordinasi sama teman-teman Slank," kata Kompol Aswin, Jumat (4/12).

Pak Kapolsek menekankan, banyaknya Slankers kumpul di lokasi tersebut juga rentan disusupi oknum yang bisa memprovokasi aksi-aksi yang tak diinginkan. Nah, menurutnya, kesimpulan sementara yang bisa didapatkan dari pertemuannya dengan Bimbim Slank dalam koordinasi belum lama ini menyimpulkan bahwa pihak berwajib boleh mengusir Slankers jika dianggap meresahkan warga.

BACA JUGA: Yovie Widianto Dianggap Orang Paling Humble Sedunia

"Mas Bimbim berkenan penggemarnya boleh ditindak oleh polisi bila datang dan menginap di sepanjang jalan," katanya. (mg4/jpnn)

BACA JUGA: Tuh kan..Ferry Kesal Mpok Elly Sering Obral Ini

BACA ARTIKEL LAINNYA... Meisya Siregar: Udah Tuwir, Tapi Kalau Lihat nggak Tahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler