Gary Iskak Tak Suka Iming-Iming Hadiah Saat Ajari Anak Puasa, Ini Alasannya 

Minggu, 07 April 2024 – 13:56 WIB
Gary Iskak. Foto: Instagram/iskak_gary

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Gary Iskak memiliki cara tersendiri untuk mengajari anak-anaknya berpuasa.

Pria kelahiran 1973 tersebut mengaku sudah memberikan pengetahuan tentang kewajiban puasa sejak sang anak masih usia dini.

BACA JUGA: Wahai Pengguna Narkoba, Nih Pesan Singkat dari Gary Iskak

"Kalau yang kecil iya (sudah mulai puasa), yang satunya, kan, sudah besar dan belajar dari kecil," kata Gary Iskak, ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Gary mengatakan dirinya tidak menerapkan sistem reward atau memberikan hadiah saat mengajarkan anak-anaknya berpuasa.

BACA JUGA: Terseret Kasus Narkoba, Gary Iskak Menyampaikan Ini di Hadapan Publik

Aktor keturunan Belanda, itu mengaku kurang setuju mengenai sistem memberikan hadiah kepada anak jika puasa Ramadan.

Dia juga tipe orang tua yang tidak akan memaksa anaknya untuk menjalankan ibadah puasa secara penuh jika masih belum mampu.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Sandra Dewi Jadi Perbincangan, Irish Bella Merespons

Alih-alih demikian, Gary fokus dengan memberikan pengertian tentang pentingnya berpuasa bagi seorang muslim serta manfaat yang didapat.

Menurut Gary, cara ini ampuh membuat anak-anaknya mengerti tentang kewajiban sebagai muslim.

"Kalau dia bisa, kami kasih tahu kenapa manusia harus berpuasa itu, gunanya puasa apa," tuturnya. (mcr31/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler