jpnn.com, BOGOR - Para menteri Kabinet Kerja pemerintahan Joko Widodo - Jusuf Kalla yang hadir dalam acara gathering bertajuk "Solidaritas Tanpa Batas" di Istana Bogor, menggalang donasi untuk korban bencana gempa Pandeglang, Banten.
Menteri Sekretaris Negara Pratikno saat membuka gathering yang berlangsung di halaman belakang Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Minggu (4/8), mengatakan donasi itu untuk membantu para korban terdampak gempa.
BACA JUGA: Jan Ethes Ogah Ikut Lomba Makan Kerupuk di Acara Pak Jokowi
BACA JUGA : Jan Ethes Ogah Ikut Lomba Makan Kerupuk di Acara Pak Jokowi
Dia menyebutkan, kegiatan gathering itu sendiri sebenarnya sudah dirancang sejak lama dan baru terlaksana pada hari ini, jelang berakhirnya periode pemerintahan Jokowi-JK.
BACA JUGA: Lihat Nih Bu Sri Mulyani Lomba Makan Kerupuk, Jokowi Tertawa
"Acara ini sudah dirancang sejak lama. Solidaritas tanpa batas. Seperti kita tahu beberapa waktu lalu ada bencana gempa. Ini bentuk solidaritas," kata Pratikno.
Pada acara itu hadir Presiden dan Wapres Jokowi - JK beserta istri, para menteri aktif dan mantan pembantu Jokowi yang sudah purnatugas.
BACA JUGA: Anies Baswedan dan Khofifah Indar Parawansa Ikut ke Istana Bogor
Di antaranya eks Mendikbud Anies Baswedan dan keluarga, bekas Mensos Khofifah Indar Parawansa.
BACA JUGA : PascaGempa, Gimana Kondisi Penerbangan di Wilayah Banten?
Ada juga mantan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas Andrinov Chaniago, eks Kapolri Jenderal (Purn) Polisi Badrodin Haiti dan lainnya.
"Nanti panitia akan berikan kesempatan bapak ibu berikan donasi. Sebagai bentuk solidaritas saudara yang terkena musibah. Saya ajak Pak Jokowi - JK dan para menteri untuk berdoa bagi suadara-saudara yang terkena musibah dan kita bantu," tandas Pratikno.(fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pascagempa 6,9 SR, Pertamina Terus Lakukan Pemantauan
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam