Gawat, PS TNI Masih Punya Masalah

Rabu, 27 April 2016 – 11:48 WIB
Ilustrasi: AFP

jpnn.com - BANDUNG - Kick off Indonesia Soccer Championship (ISC) A atau Torabika Soccer Championship, tinggal hitungan hari. Tapi, salah satu klub peserta, PS TNI masih memiliki masalah yang belum terselesaikan.

Apa yang menjadi kekurangan tim militer tersebut terlihat saat tim PON Jabar menundukkan mereka dengan skor 1-0 pada Selasa (26/4).

BACA JUGA: Finally..Keluarga 96 Kopites Korban Hillsborough Lega

Pelatih PS TNI Eduard Tjong mengakui bahwa catatan-catatan laga melawan tim PON Jabar, sudah dikantongi olehnya. Dari pengamatannya, dua hal menjadi kekurangan. 

"Memang anak-anak buruk penyelesaian akhirnya. Komunikasi antar pemain juga masih kurang, sehingga sering kecolongan," ungkap pelatih yang akrab disapa Edu tersebut, Rabu (27/4).

BACA JUGA: Hubungan dengan PSM Panas, Mitra Kukar Gugat Operator

PS TNI sendiri dijadwalkan bertanding perdana pada Minggu (1/5) nanti di Stadion Siliwangi Bandung. Dengan waktu yang tak sampai sepekan, Edu optimistis masalah itu bisa diatasi.

Lini depan PS TNI memang berisi pemain lokal. Dua nama Aldino dan Dimas Drajad, menjadi andalan untuk menggedor pertahanan tim lawan. Tapi, untuk bersaing di level ISC, pemain-pemain tersebut rupanya masih belum cukup mumpuni. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Imbang dengan Madrid, Begini Kata Pellegrini

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tanpa Ronaldo dan Benzema Tidak Fit, Ini Sudah Bagus


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler