jpnn.com, BANDUNG - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep bersama sang istri, Erina Gudono terlihat mendampingi Presiden Joko Widodo berolahraga sambil menyapa masyarakat di kawasan Gasibu, Kota Bandung, Minggu (4/2) pagi.
Kaesang terlihat santai mengenakan kaus lengan panjang berwarna hitam dan celana pendek.
BACA JUGA: Jokowi Puji 2 Produk Nasabah PNM Mekaar yang Tembus Pasar Ekspor
Mengenakan kaus berwarna hijau, Presiden Jokowi sekitar pukul 07.00 WIB memulai aktivitasnya dengan jalan pagi dari Hotel Pullman menuju kawasan trek lari di kawasan Gasibu.
Presiden tampak berolahraga bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo.
BACA JUGA: Seusai Berolahraga di CFD Jakarta, Ganjar & Atikoh Makan Mi Ayam Kaki Lima
Tak hanya itu, terlihat juga Ketua Dewan Pembina PSI, Giring Ganesha yang turut berolahraga bersama Presiden Jokowi.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengagumi semangat Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
BACA JUGA: Kagumi Keberanian PSI, Jokowi: Ini Bisa Masuk ke Senayan
Semangat itu dilihat dari keberanian kader PSI yang duduk di kursi DPRD berbagai daerah.
Jokowi menyampaikan ini setelah minum teh bersama Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dan kader PSI di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (3/2).
“Kemarin di DPRD suaranya kenceng berani memberikan kritikan untuk memberikan masukan, sangat baik,” kata Jokowi.
Jika PSI bisa mempertahankan semangat tersebut, Jokowi menyakini, partai yang identik dengan anak muda itu bisa lolos ke Senayan.
“Dan saya percaya kalau semangatnya (PSI) seperti ini bisa masuk ke Senayan,” tutup Jokowi.(mcr8/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Kenny Kurnia Putra