jpnn.com - ROMA- AS Roma sebenarnya mendapat hasil cukup bagus pada leg pertama babak 16 besar Liga Europa 2014/2016. Roma sukses menahan imbang Fiorentina dengan skor 1-1 (0-1) di Artemio Franchi, Jumat (13/3) dini hari WIB.
Hasil imbang itu setidaknya membuat ambisi Roma ke babak perempat final semakin terbuka. Namun, hasil imbang tersebut ternyata membuat gelandang Roma, Radja Nainggolan cukup kecewa.
BACA JUGA: Burung Pipit Bantu Napoli Tumbangkan Dinamo
“Kami seharusnya layak memetik kemenangan dalam pertandingan ini. Sebab, Fiorentina hanya mencetak gol melalui kesalahan individu,” terang gelandang berdarah Indonesia itu di laman Mediaset Premium.
Dalam laga itu, Fiorentina unggul terlebih dahulu melalui donasi Josip Ilicic pada menit ke-17. Tim berjuluk I Giallorossi itu baru bisa menyamakan kedudukan lewat Seydou Keita.
BACA JUGA: Main Terlalu Naif, Inter Dipermalukan Wolfsburg
“Kami memiliki empat peluang emas plus satu penalty. Kami kembali menunjukkan permainan yang mengalir dan menciptakan banyak peluang,” tegas Nainggolan. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Bomber Indonesia Ukir Sejarah di Piala Dunia 2018
BACA ARTIKEL LAINNYA... Thunder Terpuruk, Kevin Durant Siap Beraksi
Redaktur : Tim Redaksi