Gelar Vaksinasi di Mal, PDIP Jaksel Rayakan Kebangkitan Ekonomi dan Pariwisata

Sabtu, 11 September 2021 – 21:00 WIB
Kegiatan vaksinasi COVID-19 massal yang digelar DPC PDIP Jakarta Selatan di Cilandak, Sabtu (10/9). Foto: Dok pribadi for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - DPC PDI Perjuangan Jakarta Selatan kembali gelar vaksinasi, Sabtu (11/9).

Berbeda dari sebelumnya, vaksinasi dosis kedua kali ini digelar di pusat perbelanjaan bilangan Cilandak, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Dukung Program Pemerintah, DPC PDIP Jaksel Gelar Vaksinasi untuk 1.500 Orang

Sebelumnya, Vaksinasi dosis satu dilakukan dalam museum layang layang, Pondok Labu, Jakarta Selatan pada 7 Agustus lalu.

Ketua DPC PDI Perjuangan Jakarta Selatan Yuke Yurike mengatakan, vaksinasi yang dilakukan melalui program Kejar Vaksin memang sengaja dilakukan ditempat berbeda.

BACA JUGA: Bentuk Satgas Cinta Ciliwung, PDIP Jaksel Bersinergi dengan Warga Jaga Ekosistem Sungai

Selain untuk membuat peserta vaksin nyaman dan memberi pengalaman tersendiri saat divaksinasi, pemilihan tempat juga dipilih sebagai simbol bangkitnya ekonomi dan wisata yang kini mulai dibuka bertahap.

Apalagi, kata Yuke, vaksin menjadi faktor paling penting untuk hidup berdampingan dengan Covid-19 seperti apa yang diutarakan Pemerintah.

BACA JUGA: PDIP Jakarta Selatan Bersiap Jelang Restrukturisasi Pengurus

"Nuansa vaksinasi di museum dan area lobi pusat perbelanjaan merupakan simbol bangkitnnya sektor pariwisata dan ekonomi," kata Yuke di lobi Mall onebelpark, Cilandak, Jakarta Selatan.

Vaksinasi dosis kedua yang dilakukan dalam lobi Mall itu terdapat panggung dengan Background screen LED seperti layaknya sebuah panggung pertunjukan musik konser.

Para peserta difasilitasi kursi tunggu dalam antrian vaksin.

Sudut pelataran lobi terdapat beragam restoran dan Coffee Shop yang bisa digunakan peserta untuk bersantai sambil menunggu atau setelah divaksin.

Namun tentunya dengan disiplin protokol kesehatan yang ketat.

"Vaksinasi akan terus dilanjutkan menggunakan mobil Kejar Vaksin untuk menembus wilayah yang masih rendah vaksinasi," ungkapnya.

Salah satu peserta vaksinasi, Santi mengaku sangat mengikuti vaksinasi dosis kedua di dalam Mall. Apalagi vaksinasi dilakukan dengan cepat dan tidak perlu mengantri.

"Vaksin pertama saya di kelurahan, ngantri banget, semua terfokus pada suntikan. Disini tidak, tempatnya lega dan nyaman," ungkapnya.

Dalam kegiatan vaksinasi dosis kedua itu turut dihadiri PLT Walikota Jakarta Selatan, Isnawadji, PLT Camat Cilandak, Lurah Pondok labu, Ketua DPD PDI Perjuangan DKI Ady Widjaya serta sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta, dan DPR RI seperti Masinton Pasaribu dan Eriko Sotarduga.

Eriko yang juga mejabat sebagai Ketua DPP PDI Perjuangan bidang Pemuda dan Olahraga itu mengapresiasi kegiatan vaksinasi yang dilakukan DPC PDI Perjuangan Jakarta Selatan.

Menurutnya, vaksinasi berkonsep seperti ini mampu meningkatkan antusias masyarakat.

"Sesuai instruksi Ketua Umum Bu Megawati, eluruh kader PDI Perjuangan di daerah memiliki semangat gotong royong yang sama dalam melakukan vaksinasi. Dia berharap akhir tahun ini, vaksinasi bisa mencapai dikisahkan 80 persen," ungkapnya.

Masinton menambahkan, vaksinasi merupakan bagian penting dalam memerangi pandemi Covid-19. Meski bukan obat kekebalan, vaksin merupakan benteng menjaga tubuh dari serangan virus asal Wuhan itu. 

"Kami berterima kasih kepada masyarakat yang begitu antusias mengikuti vaksinasi. Kami berharap antusiasme itu dapat ditularkan kepada mereka yang belum mau divaksinasi," pungkasnya.

Untuk diketahui, kegiatan vaksinasi ini merupakan kerjasama DPC PDI Perjuangan Jaksel dengan Baguna DPC yang dipimpin oleh Tosca Mahaputra beserta jajaran tenaga kesehatan dari Puskesmas Keluarahan dan Kecamayan Cilandak. Termasuk dari relawan mahasiswa dari Poltek UNJ dan Unindra. Sedikitnya ada 1300 warga yang telah divaksinasi dosis satu dan dua itu. (dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler