Gempa 7,3 SR, Peringatan Dini Tsunami Jabar hingga Jateng

Sabtu, 16 Desember 2017 – 00:34 WIB
Gempa 7,3 SR, Peringatan Dini Tsunami Jabar hingga Jateng. Foto BMKG

jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika menyampaikan peringatan dini tsunami di daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah.

Peringatan ini disampaikan menyusul gempa bumi terjadi pada Jumat (15/12) malam dengan pusat gempa di laut 74 km barat daya Kawalu, Tasikmalaya. Jawa Barat. 

BACA JUGA: Gempa 4,5 SR Guncang Sukabumi, Getarannya Sampai Jakarta

Gempa yang terjadi dengan kedalaman 105 kilometer itu dikabarkan berpotensi tsunami.

Dikutip dari akun Twitter @InfoHumasBMKG, gempa itu berkekuatan 7,3 skala richter pada pukul 23.47 WIB.

BACA JUGA: Gempa Bumi 4,9 Skala Richter Guncang Wilayah Parapat

“Peringatan Dini Tsunami di Jabar, DIY dan Jateng,” tulis akun tersebut pada Sabtu (16/12) dini hari.

BACA JUGA: Gempa 4,1 SR Guncang Tanah Karo

Dari cuitan itu diketahui juga kedalaman gempa sekitar 105 kilometer.

Belum diketahui apa saja kerusakan dan korban dari insiden itu. Namun yang pasti, getaran akibat gempa terasa hingga kawasan Jakarta dan Depok. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jangan Percaya Isu Gempa dari Sabah dan Thailand


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler