Gempa Banten Terasa hingga Depok, Sebegini Kekuatannya

Minggu, 09 Oktober 2022 – 18:02 WIB
Ilustrasi gempa bumi. Foto: ANTARA/Harianto

jpnn.com, DEPOK - Gempa bumi mengguncang Banten pada Minggu (9/10) sekitar pukul 17.02 WIB.

Berdasarkan info BMKG, gempa Banten tercatat memiliki skala richter atau magnitudo (M) 5,5.

BACA JUGA: Gempa Bumi Mengguncang Banten, Terasa hingga Jakarta

Akun resmi info BMKG di Twitter menginformasikan episentrum gempa berada di 26 km kilometer barat daya Bayah, Banten.

Titik gempa berada pada 7.09 Lintang Selatan, 106.08 Bujur Timur, dengan kedalaman 12 kilometer.

BACA JUGA: Gempa Guncang Halmahera Selatan Minggu Dini Hari, Ini Kekuatan dan Dampaknya

"Tidak berpotensi tsunami," demikian dikutip dari info BMKG.

Getaran gempa Banten pun terasa hingga Kota Depok, Jawa Barat.

BACA JUGA: Gempar! Warga Cianjur Menemukan Mortir Aktif, Prajurit TNI Turun Tangan

Namun belum diketahui dampak dari gempa yang terjadi di Banten. (ant/fat/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler