Geser Marquez dari Puncak Klasemen, Dovizioso Makin Mengerikan

Minggu, 27 Agustus 2017 – 22:47 WIB
Andrea Dovizioso. Foto: GPOne

jpnn.com, SILVERSTONE - Pembalap kelahiran Forlimpopoli, Italia 31 tahun yang lalu ini makin mengerikan saja. Andrea Dovizioso namanya, kini memimpin klasemen sementara MotoGP.

Dua pekan kemarin di MotoGP Austria, dalam seri ke-11, Dovi bertahan dari serangan Marc Marquez di lap terakhir, hingga menjadi juara.

BACA JUGA: MotoGP Inggris: Fantastis Buat Dovizioso, Tragis Untuk Rossi

Di MotoGP Inggris, Minggu (27/8) malam, seri ke-12 musim ini, Dovi menyalip Valentino Rossi di tiga lap terakhir balapan 20 lap di Silverstone. Dovi memberikan kenangan buruk buat Rossi yang memimpin balapan sejak finis sebelum Dovi menyalip.

MotoGP Inggris: Fantastis Buat Dovizioso, Tragis Untuk Rossi

BACA JUGA: Klasemen Sementara MotoGP Sebelum Balapan Silverstone

So, setelah mengalahkan Marquez dan Rossi di dua balapan berturut-turut, sepertinya pantas Dovizioso berada di puncak klasemen sementara. Memang, gagalnya Marquez meraih poin gara-gara tidak finis di Silverstone, menjadi salah satu faktor Dovi melenggang mulus ke puncak.  

Berikut klasemen lengkap MotoGP hingga balapan di Sliverstone. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Start Kedua di MotoGP Inggris, Rossi Malah Cuma Target Finis ke-3

 

Klasemen Sementara MotoGP:

1 Andrea DOVIZIOSO Ducati ITA 183
2 Marc MARQUEZ Honda SPA 174
3 Maverick VIÑALES Yamaha SPA 170
4 Valentino ROSSI Yamaha ITA 157
5 Dani PEDROSA Honda SPA 148
6 Johann ZARCO Yamaha FRA 109
7 Jorge LORENZO Ducati SPA 90
8 Cal CRUTCHLOW Honda GBR 89
9 Jonas FOLGER Yamaha GER 77
10 Danilo PETRUCCI Ducati ITA 75
11 Alvaro BAUTISTA Ducati SPA 58
12 Scott REDDING Ducati GBR 45
13 Aleix ESPARGARO Aprilia SPA 43
14 Jack MILLER Honda AUS 43
15 Loris BAZ Ducati FRA 39
16 Andrea IANNONE Suzuki ITA 33
17 Karel ABRAHAM Ducati CZE 28
18 Tito RABAT Honda SPA 27
19 Pol ESPARGARO KTM SPA 26
20 Hector BARBERA Ducati SPA 23
21 Alex RINS Suzuki SPA 19
22 Bradley SMITH KTM GBR 8
23 Michele PIRRO Ducati ITA 7
24 Mika KALLIO KTM FIN 6
25 Sam LOWES Aprilia GBR 2
26 Sylvain GUINTOLI Suzuki FRA 1
27 Takuya TSUDA Suzuki JPN

Poin seri:
Juara 1=25, 2=20, 3=16, 4=13, 5=11, 6=10, 7=9, 8=8, 9=7, 10=6, 11=5, 12=4, 13=3, 14=2, 15=1

(Seri - Tanggal - Grand Prix - Sirkuit)

Round 1: 26 Maret - GP Qatar - Losail International Circuit (juara: Maverick Vinales)
Round 2: 9 April - GP Argentina - Termas de Rio Hondo (Maverick Vinales
Round 3: 23 April - GP Americas - Circuit of The Americas (Marc Marquez)
Round 4: 7 Mei- GP Spanyol - Circuito de Jerez (Dani Pedrosa)
Round 5: 21 Mei - GP Prancis - Le Mans (Maverick Vinales
Round 6: 4 Juni - GP Italia - Autodromo del Mugello (Andrea Dovizioso)
Round 7: 11 Juni - GP Catalunya Catalunya (Andrea Dovizioso)
Round 8: 25 Juni - GP Belanda - TT Assen (Valentino Rossi
Round 9: 2 Juli - GP Jerman - Sachsenring (Marc Marquez
Round 10: 6 Agustus - GP Ceko - Automotodrom Brno (Marc Marquez
Round 11: 13 Agustus - GP Austria - Red Bull Ring Spielberg (Andrea Dovizioso)
Round 12: 27 Agustus - GP Inggris - Silverstone (Andrea Dovizioso)
Round 13: 10 September - GP San Marino & Riviera di Rimini - Misano World Circuit Marco Simoncelli
Round 14: 24 September - GP Aragon - MotorLand Aragon
Round 15: 15 Oktober - GP Jepang - Two Ring Motegi 
Round 16: 22 Oktober - GP Australia - Phillip Island 
Round 17: 29 Oktober - GP Malaysia - Sepang International Circuit 
Round 18: 12 November - GP Comunitat Valenciana - Comunitat Valenciana Ricardo Tormo

BACA ARTIKEL LAINNYA... Catat Rekor Hebat, Marquez Masih Waspadai 4 Rider Ini di MotoGP Inggris


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler