Gethome Meluncurkan Valencia Premiere Depok, Proyek Besar dan Prestisius

Selasa, 15 Oktober 2024 – 15:37 WIB
Valencia Premiere Depok merupakan proyek ke-12 sekaligus menjadi proyek terbesar Gethome saat ini. Foto: source for JPNN

jpnn.com - DEPOK - Platform agregator properti Gethome telah meluncurkan perumahan terbarunya, Valencia Premiere Depok pada Sabtu (5/10).

Valencia Premiere Depok merupakan proyek ke-12 sekaligus menjadi proyek terbesar Gethome saat ini.

BACA JUGA: Gethome Luncurkan Proyek Baru Berkonsep Kontemporer, Selera Kaum Milenial

Mengusung konsep open house, peluncuran Valencia Premiere Depok menjadi sarana bagi para calon pembeli untuk melihat secara langsung unit perumahan yang di kawasan berkembang itu.

"Launching kali ini adalah salah satu strategi kami untuk mendekatkan calon pembeli dengan proyek perumahan Valencia Premiere Depok,” kata CEO Gethome Ibnu Abdul Aziz.

BACA JUGA: Gethome Menggelar Grand Launching Tahap Kedua De Oasis Green Residence

Ibnu mengatakan, melalui acara tersebut, calon pembeli bisa membuktikan sendiri bagaimana kualitas bangunan, fasilitas, dan desain yang diusung oleh Gethome.

"Ini menjadi kesempatan bagi calon pembeli dan masyarakat umum untuk merasakan suasana lingkungan serta unit perumahan yang kami tawarkan,” kata Ibnu.

BACA JUGA: LippoLand Raih 2 Penghargaan Prestisius Properti Indonesia

Valencia Premiere Depok adalah wujud komitmen Gethome dalam menghadirkan proyek prestisius.

Fasad unit perumahan ini menggunakan desain arsitektur yang kekinian dan berkelas.

“Desain modern kontemporer kami pilih karena gaya ini paling sesuai dengan tren dan kebutuhan masyarakat urban saat ini,” kata Ibnu.

Gethome -peraih Best Townhouse Development versi PropertyGuru 2022 itu, bertekad ingin memberikan hunian yang tidak hanya estetis saja, melainkan memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam menunjang aktivitas sehari-hari penghuninya.

Berlokasi strategis di daerah Selatan Jakarta, Valencia Premiere Depok menawarkan suasana ecogreen yang asri dengan fasilitas yang lengkap. Misalnya building avenue, masjid, clubhouse, dan jogging track yang membuat penghuninya nyaman beraktivitas di lingkungan perumahan.

“Dengan berbagai keunggulan itu, harga unit di Valencia Premiere Depok tergolong ekonomis. Apalagi, kawasan perumahan ini memiliki nilai investasi yang tinggi karena price gap dengan perumahan di lingkungan sekitarnya besar, seperti Pamulang,” kata Ibnu.

Peresmian perumahan ini dihadiri oleh berbagai kalangan, di antaranya seperti Getart (layanan desain interior), Getstock (penyedia bahan bangunan), Getwork (layanan renovasi dan konstruksi), Getlegal (layanan legal), dan Getgreen (lansekap tanaman).

Pada peluncuran tersebut, setiap pengunjung diajak untuk mengikuti house tour, untuk mengeksplorasi unit-unit yang ada di Valencia Premiere Depok, mengenal fasilitas, serta berdiskusi langsung dengan tim sales sambil menikmati kopi gratis.

Para calon pembeli juga berkesempatan menikmati layanan free BI checking dengan mitra perbankan yang hadir di acara tersebut, seperti Bank Syariah Indonesia (BSI), Bank Jawa Barat (BJB), dan Bank T abungan Negara Syariah (BTNS).

“BI checking gratis tujuannya untuk mempermudah calon pembeli dalam mengetahui status kelayakan mereka dalam mengajukan Kredit Pemilikan Rumah (KPR),” ujar Ibnu.

Saat ini Gethome sudah menjalin kerja sama dengan Bank Tabungan Negara (BTN), guna meluncurkan fitur pengajuan KPR di aplikasinya.

Selain melalui kegiatan free BI checking, para calon konsumen akan makin dimudahkan untuk mendapatkan rumah impiannya, hanya lewat aplikasi yang diketahui sudah diunduh oleh hampir 9.000 pengguna dalam kurun waktu empat bulan terakhir ini.

Selama open house berlangsung, para tamu berkesempatan untuk memenangi doorprize berupa logam mulia lima gram, motor listrik, iPhone 15, kitchen set, dan cashback senilai hingga Rp 50 juta khusus yang calon pembeli yang menyediakan booking fee di tempat.

Ibnu menyebut pihaknya membuat konsep Valencia Premiere Depok menjadi hunian yang humanis dengan lingkungan sekitar.

Dia berharap, Valencia Premiere Depok dapat menjadi salah satu perumahan unggulan milik Gethome yang bisa memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan kawasan Depok, melalui nilai investasi yang menarik.

“Semoga dengan adanya rumah contoh, pengecoran jalan, serta pembangunan gerbang dan ruko, dalam kurun waktu 18 bulan ke depan penjualan seluruh unit di proyek ini sudah rampung,” tutur Ibnu. (*/jpnn)


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler