GIGI Merayakan 30 Tahun Lewat Konser Spektakuler GIGINFINITY

Rabu, 31 Juli 2024 – 18:08 WIB
GIGI bersama Krisdayanti, dan tim produksi saat konferensi pers konser GIGINFINITY di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta, Rabu (31/7). Foto: Dedi Yondra / JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik GIGI akan merayakan ulang tahun ke-30 lewat sebuah konser spektakuler bertajuk GIGINFINITY.

Adapun konser GIGINFINITY bakal diselenggarakan di Istora Senayan, Jakarta pada Sabtu 24 Agustus 2024 mendatang.

BACA JUGA: GIGI Hingga Virgoun Siap Meriahkan Gebyar Gernas BBI BBWI 2024 di Riau

Para personel GIGI merasa konser tersebut penting diadakan untuk membuktikan eksistensi serta semangat berkarya.

"Konser GIGINFINITY satu bukti bahwa GIGI masih punya spirit tanpa batas. Kami masih ada keinginan untuk berbuat sesuatu seperti perform dan tetap berkarya," kata vokalis GIGI, Armand Maulana di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta, Rabu (31/7).

BACA JUGA: The Strokes Hingga GIGI Siap Hebohkan We The Fest 2023

Demi menggelar GIGINFINITY, band beranggotakan Armand Maulana (vokal), Dewa Budjana (gitar), Thomas Ramdhan (bas) dan Gusti Hendy (drum) dibantu sejumlah pihak.

GIGI menggandeng salah satunya, Edy Khemod sebagai show director sekaligus creative director.

BACA JUGA: Thomas Ramdhan GIGI Curhat Soal Kejanggalan Tagihan Air, Begini Kronologinya

Edy Khemod mengaku ingin mengemas GIGINFINITY tidak hanya sekadar konser nostalgia tetapi juga punya misi lain.

"Kami ingin menghadirkan konsep berkelanjutan, enggak hanya nostalgia. Ada konsep regenerasi, selebrasi, merayakan bersama teman," ucap Edy Khemod.

"Kami mengajak Khemod karena dia sudah sejak lama kenal dan menggarap beberapa video klip GIGI. Dia juga personel band, jadi tahu apa yang harus kami tampilkan," sambung Armand Maulana.

GIGI sudah melakukan berbagai persiapan demi konser GIGINFINITY sejak beberapa bulan lalu.

Salah satu persiapan paling memakan waktu yakni pemilihan lagu dari berbagai album yang telah diluncurkan GIGI.

"Mengkurasi sekian ratusan lagu, bagaimana susunan lagu, penyanyi ini bawakan lagu ini," imbuhnya.

Sesuai dengan angka tahun perjalanan, GIGI akan menggelar konser selama 3 jam, 30 judul lagu dan melibatkan 30 musisi serta masih banyak bintang tamu dari beragam generasi.

Para kolaborator seperti Fanny Soegi, Mahalini, HIVI!, Perunggu, Afgan, Ariel, dan Krisdayanti dipastikan turut tampil dalam konser GIGINFINITY.

"Kami memilih musisi untuk kolaborasi bersama GIGI, merayakan bersama dengan musisi di era sekarang hingga seangkatan dengan kami. Penampilan musisi lain nanti jadi bahan masukan kami ketika lagu GIGI dibawakan oleh masing-masing musisi," ucap Thomas Ramdhan.

Pihak promotor MHT Live menyediakan kapasitas penonton sebanyak 7.000 orang. Penjualan tiket GIGINFINITY sudah dibuka melalui laman resmi penyelenggara.

Tiket konser GIGINFINITY terbagi dalam 5 kategori dengan rincian harga Bronze Rp 450.000, Silver Rp 600.000, Gold Rp 1.250.000, Platinum Rp 2.250.000, dan Festival Rp 650.000. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler