Gila, Sukar Dipercaya, Borneo FC Vs Madura United 0-4

Rabu, 17 April 2024 – 17:33 WIB
Para pemain Madura United merayakan salah satu gol ke gawang Borneo FC. Foto: IG maduraunited.fc

jpnn.com - BALIKPAPAN – Madura United memukul pemimpin klasemen Liga 1, Borneo FC pada pekan ke-31 di Stadion Batakan, Balikpapan, Rabu (17/4) sore WIB.

Datang bertamu ke stadion megah berkapasitas sekitar 40.000 penonton itu, Madura United memberi kekalahan ketiga buat Borneo. Empat gol tanpa balas.

BACA JUGA: Bhayangkara FC Vs Persik Kediri 7-0, Tim Polri Mengamuk di STIK

Sebelum dihajar Madura, Borneo tak terkalahkan dalam 19 pertandingan.

Kini ada tiga tim yang bisa menaklukkan Borneo, yakni, Madura United, Persebaya Surabaya, dan Persis Solo.

BACA JUGA: Persebaya Vs Dewa United 0-3: Dua Pencetak Gol Enggan Melakukan Selebrasi

Tiga Kekalahan Borneo FC hingga pekan ke-31 Liga 1
Pekan ke-3 Persis Solo 2-1 Borneo FC
Pekan ke-11 Persebaya Sureabaya 2-1 Borneo FC
Pekan ke-31 Borneo FC 0-4 Madura United

Istimewa buat Madura United, lantaran menang di kandang Borneo (meski itu bukan Stadion Segiri, Samarinda).

BACA JUGA: Persib Gagal, Bali United Lebih Parah, Cek Klasemen Liga 1

Pada laga tadi, Madura United yang berambisi menembus Top 4, bermain sabar dan rapi membongkar pertahanan Borneo.

Tuan rumah yang tampil tanpa sejumlah superstar, seperti Stefano Lilipaly dan Wiljan Pluim kerepotan meladeni variasi serangan Madura.

Gawang Borneo yang dikawal Nadeo Argawinata jebol di menit ke-44, 52, 57, dan 90+1.

Semua gol Madura United tercipta berkat kerja sama apik antarpemain. Bukan kebetulan.

Gol pertama atas nama Malik Risaldi, lalu Francisco Rivera, Hugo ‘Jaja’ Gomes, dan Bayu Gatra.

Hasil tadi memang tak membuat Borneo FC turun peringkat dari pucuk klasemen.

Buat Laskar Sape Kerrab -julukan Madura United, kemenangan itu mengantar mereka ke posisi ke-4, menyalip Dewa United dan sekaligus menggusur PSIS Semarang. (adk/jpnn/fs)

Klasemen Liga 1
flashscore


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler