jpnn.com, JAKARTA - Kejutan terjadi di nomor tunggal putra 16 Besar Blibli Indonesia Open 2019.
Juara bertahan dan ranking satu dunia asal Jepang Kento Momota tumbang di Court 2 Istora GBK Jakarta, Kamis (18/7) sore.
BACA JUGA: Gara-Gara Intanon, Jorji Pontang-Panting
Momota kalah dari peringkat 29 dunia asal Tiongkok Huang Yu Xiang 16-21, 21-11, 18-21 dalam waktu 74 menit (statistik BWF).
BACA JUGA: Ginting, Della / Rizki dan Wahyu / Ade Berguguran
BACA JUGA: Ginting, Della / Rizki dan Wahyu / Ade Berguguran
Kekalahan Momota ini terjadi tak lama setelah tuan rumah kehilangan salah satu pemain andalannya Anthony Sinisuka Ginting yang kalah dari pemain Thailand Kantaphon Wangcharoen 20-22, 21-11, 19-21.
Banyak yang memprediksi sekaligus berharap, Momota ketemu Ginting di perempat final. Faktanya, keduanya sama-sama tumbang. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalah dari Intanon, Jorji Si Gadis Wonogiri Dapat Tepuk Tangan Meriah di Istora
Redaktur & Reporter : Adek