Gita Wirjawan Ngaku Tak Minat Pimpin Demokrat

Rabu, 20 Maret 2013 – 20:01 WIB
JAKARTA - Menteri Perdagangan, Gita Wirjawan mengaku tidak berminat untuk menjadi ketua umum Partai Demokrat, menggantikan Anas Urbaningrum.

"Sama sekali tidak. Saya tidak ada niat ke situ (menjadi ketua umum Partai Demokrat)," ujar Gita kepada wartawan di DPR, Jakarta, Rabu (20/3).

Lebih lanjut Gita mengaku lebih memilih fokus menjalankan tugasnya sebagai seorang menteri daripada menjadi ketua umum partai berlambang mercy tersebut.

"Enggak ada yang lebih penting dari saya, mengemban tugas negara sebagai menteri perdagangan," ucapnya.

Pria kelahiran 21 September 1965 tersebut mengaku wacana dirinya diajukan sebagai calon ketua umum Demokrat hanya gosip belaka. Dia bahkan menganalogikannya dengan sosok Michael Jackson.

"Itu gosip, saya berkali-kali bilang itu gosip. Saya sudah sering digosipin a, b, c, d, dan itu gosip. Itu ibarat analoginya Michael Jakson masih hidup," ujar Gita. (gil/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... Marwan: Gus Choi dan Lily Wahid Zalimi PKB

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler