Karya-karya Ariel tidak langsung disukai. Ia terbiasa menguji karya-karyanya di depan teman-teman sekelas, di sela-sela lagu-lagu top yang ia nyanyikan.
Tidak banyak yang tahu kalau Arie mulai menciptakan lagu lewat sebuah gitar bekas seharga Rp100 ribu. "Pada suatu kali, saya seorang diri di warung Pak Luman. Seorang teman datang dan menawarkan sebuah gitar seharga Rp100 ribu," tulis Ariel dalam buku "Kisah Lainnya" Catatan 2010-2012 Ariel, Uki, Lukman, Reza dan David.
Mendengar bunyi gitar ini, Ariel langsung jatuh cinta. "Namun saya tidak mempunya uang sebanyak itu waktu. Dengan buru-buru, saya segera hidupkan motor bergegas ke rumah, sambul meminta teman tadi untuk menunggu sebentar," terangnya.
Ariel masih ingat bagaimana dia merayu ibunya untuk mendapatkan gitar tersebut. "Wajaglh saya buat sedemikian memelas. Ibu kemudian meluluskan permintaan saya," kenang Ariel.
Itulah gitar pertama Ariel. Lewat gitar itu pula, Ariel mencoba membuat lagu sendiri.
"Beberapa hari kemudian saya mendengar dari teman-teman kalau paman teman yang menjual gitar kepada saya itu mencari gitar kesayangannya. Rupanya gitar yang saya beli itu adalah miliknya, yang kemudian dijual oleh keponakannya sendiri," terang Ariel. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mila Kunis Dicampakan Karena Narkoba
Redaktur : Tim Redaksi