GM Recall 3 Juta Lebih Kendaraan karena Masalah Rem

Minggu, 15 September 2019 – 21:06 WIB
Ilustrasi General Motors (GM). Foto: Reuters

jpnn.com - General Motors (GM) mengumumkan kampanye penarikan kembali (recall) terhadap 3.456.111 unit kendaraan karena bermasalah pada sistem pengereman. Jumlah yang sangat besar tentunya.

Hal tersebut dilakukan setelah investigasi dan laporan dari Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional (NHTSA) Amerika Serikat. Bahwa jutaan kendaraan GM mengalami sistem pengereman yang tidak bekerja secara optimal.

BACA JUGA: Lampu Tidak Standar, 403 Unit Rolls Royce Cullinan Kena Recall

"Dalam beberapa keadaan, kendaraan mungkin memiliki kondisi di mana output pompa vakum mekanis yang dipasang di mesin dapat menurun dari waktu ke waktu, sehingga mengurangi jumlah bantuan vakum tenaga rem," ujar NHTSA, lansir Carscoops, Minggu (15/9/2019).

Jika ini terjadi, lanjut NHTSA, pengemudi akan merasakan getaran di pedal rem atau perubahan jumlah tekanan yang diperlukan untuk menekan.

BACA JUGA: GM Akan Lahirkan Chevrolet Trailblazer Terbaru Akhir 2019

Lebih lanjut, pengendara juga akan mendengar bunyi berdetak yang datang dari kompartemen mesin. Dua hingga lima menit kemudian, peringatan Service Brake Assist akan diaktifkan dan perangkat lunak kemudian akan menampilkan kode masalah diagnostik.

Mobil yang terkait masalah ini adalah Cadillac Escalades 2015-2017, Chevrolet Silverados 2014-2018, GMC Sierras 2014-2018, dan Chevrolet Suburbans, Tahoes serta GMC Yukons 2015-2018 .

Pohak GM sendiri segera melakukan antisipasi melalui pemeriksaan di mekanikal dan memprogram ulang Modul Kontrol Rem Elektronik dengan kalibrasi baru yang meningkatkan cara sistem menggunakan bantuan pengereman rem hidrolik ketika bantuan vakum habis. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
GM   General Motors   recall  

Terpopuler