Gol Jaja Bikin Madura United Curi 3 Poin dari Markas Persita

Jumat, 02 September 2022 – 23:40 WIB
Suporter Persita Tangerang saat mendukung tim kesayangan di Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten. Foto: ANTARA/Fauzan/ama

jpnn.com, JAKARTA - Madura United mampu mencuri poin penuh dari kandang Persita Tangerang, Stadion Kelapa Dua Sport Center, Tangerang, dalam laga pekan ke-8 Liga 1 2022/2023 pada Jumat (2/9) malam.

Madura United memang berani tampil terbuka dan langsung menekan pertahanan Pendekar Cisadane, julukan Persita.

BACA JUGA: Kalahkan Persita, Persija Naik Peringkat di Klasemen Liga 1 2022/2023

Karena itu, laga baru berjalan lima menit, gol berhasil diciptakan oleh tim tamu ke gawang tuan rumah.

Sebuah serangan dari Madura United di depan kotak penalti harus dilanggar oleh pemain Persita.

BACA JUGA: Pria yang Digerebek Bareng Istri Polisi di Hotel Bintang 5 Bukan Orang Sembarangan, Dia Ternyata

Sepakan bebas pun diberikan oleh wasit. Hugo Gomez alias Jaja langsung mengambil tendangan dan gagal ditangkap kiper Persita.

Tim tamu unggul 1-0 atas tim ruan rumah.

BACA JUGA: Istri Polisi yang Digerebek di Hotel Bintang 5 Tak Bisa Mengelak, Ada Bukti Ini, Kuat

Persita yang tak mau malu di hadapan pendukungnya berusaha tampil lebih agresif.

Madura United mengimbanginya dengan permainan menyerang pula. Meski kedua tim mampu saling menciptakan peluang, belum ada gol tercipta sampai laga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Persita melakukan beberapa perubahan. Permainan menyerang juga diperagakan sejak awal babak kedua.

Namun, sampai laga usai, tak ada gol yang bisa dicptakan oleh pendekar Cisadane. Pertahanan kukuh dari penggawa Sapeh Kerrab tak mampu ditembus.

Skor 1-0 untuk keunggulan tim tamu Madura United atas Persita Tangerang tak berubah sampai laga usai.

BACA JUGA: Info Terbaru Soal Istri Polisi Digerebek di Hotel Bintang 5, Pengakuan Suami Bikin Elus Dada

Madura United pun berhasil meraup tiga poin penting dari kandang lawan. (dkk/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler