jpnn.com, JAKARTA - DPD II Golkar Jakarta Selatan sangat siap menghadapi Pemilu 2024 setelah menjalani audit organisasi dari Partai Golkar DKI Jakarta.
Golkar DKI Jakarta mengaudit struktur dan kinerja pengurus Golkar se-Jakarta Selatan mulai tingkat kota sampai kecamatan, kelurahan, dan tingkat RW.
BACA JUGA: Airlangga Dapat Pesan Khusus dari Sesepuh Partai Golkar, Begini
Plt Ketua DPD II Golkar Jakarta Selatan Kreshna Putra mengatakan dengan audit ini pihaknya siap menggerakkan mesin partai.
Tidak hanya itu, kata dia konsolidasi dilakukan sampai Hasta Karya atau struktur organisasi pendiri dan yang didirikan Golkar serta ormas sayap partai.
BACA JUGA: Jusuf Kalla Menjuluki Airlangga Jenderal Perang Partai Golkar
"Dengan audit internal ini, menunjukkan kesiapan mesin politik Golkar secara keseluruhan dan Golkar Jakarta Selatan secara khusus," kata Kreshna Putra dalam keterangannya, Selasa (8/8).
Menurut Kreshna, dengan audit internal konsolidasi partai berjalan dengan baik dan mesin partai siap untuk memenangkan Partai Golkar di Jakarta Selatan.
BACA JUGA: Teman Indekos Pembunuh Mahasiswa UI Ungkap Fakta Menggegerkan
"Dipastikan dengan audit internal ini Golkar Jaksel semakin prima menuju pileg, pilpres dan pilkada 2024," tegas Kreshna.
Dia juga memastikan bahwa Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Golkar Jakarta Selatan sudah turun ke lapangan melakukan sosialisasi, tidak hanya bekerja dibalik meja.
"Kami intens membangun komunikasi internal dan eksternal, serta menyerap aspirasi masyarakat, sesuai petunjuk pimpinan," ujarnya.
Lebih lanjut, kata dia, saat ini seluruh kader dan pengurus Partai Golkar Jaksel tetap semangat, kompak dan komit menjelang kontestasi Pemilu 2024 dan Pemilukada mendatang.
Sejalan dengan arahan Ketua DPD Partai Golkar DKI Ahmed Zaki Iskandar, untuk Pemilu Legislatif 2024, Golkar Jaksel menargetkan harus menang, hal itu karena erat kaitannya dengan calon yang akan diusung saat Pemilukada.
"Pada Pileg kami harus menang, supaya dalam Pemilukada 2024, Golkar DKI Jakarta punya calon sendiri," katanya.
Dalam menghadapi Pileg nanti, pihaknya menargetkan empat kursi DPRD DKI dari Jakarta Selatan.
"Target kami di Jakarta Selatan minimal empat kursi DPRD. Kami optimistis bisa mencapai target," kata dia. (rhs/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
BACA ARTIKEL LAINNYA... Setelah Membunuh Mahasiswa UI, Pelaku Melakukan Perbuatan di Luar Nalar
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti