Golkar Tunggu Ahmad Luthfi Pensiun Untuk Diusung di Pilkada Jateng

Kamis, 18 Juli 2024 – 21:21 WIB
Sekjen Partai Golkar Lodewijk Paulus. Foto: arsip JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus mengatakan pihaknya dalam posisi sedang menunggu langkah Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi untuk pensiun dari Polri sebelum serius mengusungnya di Pilgub Jateng.

"Jadi, kami tunggu beliau pensiun. Ada waktu katakan 7-10 hari itu juga survei akan jalan," kata Lodewijk di kantor DPP Golkar di kawasan Slipi, Jakarta Barat, Kamis.

BACA JUGA: Golkar Umumkan Sejumlah Pasangan Kandidat Pilkada 2024, Ada Sumut, Riau, hingga Papua Pegunungan

Menurut Lodewijk, Golkar sangat menghormati profesionalitas Ahmad Luthfi dalam menjalankan tugasnya sebagai kapolda. Karenanya, pihaknya belum mau memberikan instruksi bersifat politis kepada Ahmad Luthfi.

Sambil menunggu keputusan Ahmad Luthfi untuk pensiun, Golkar juga membuka peluang mencari calon lain yang dinilai layak diusung dalam Pilgub Jawa Tengah.

BACA JUGA: Soal Pilkada Jakarta, Golkar Menerbitkan Surat Instruksi Buat Babah Alun 

Proses pencarian kandidat yang diusung Golkar akan lebih dinamis pasca mundurnya Ketua DPP Gerindra Sudaryono dari pertarungan Pilgub Jawa Tengah.

"Pak Sudaryono itu mundur dari pencalonan sebagai bakal calon gubernur membuat peta politiknya akan berubah," kata dia.

BACA JUGA: ASR Disebut-sebut Kantongi Elektabilitas Tertinggi Berdasarkan Survei Internal Golkar

Karenanya, dia berharap dalam waktu dekat DPP Golkar sudah menemukan dua tokoh yang tepat untuk diusung di Pilgub Jawa Tengah.

Sebelumnya, Partai Golkar bulat mendukung Kapolda Jawa Tengah Irje Ahmad Luthfi maju di Pilkada Jateng 2024.

Sebagai informasi, di sejumlah survei nama Ahmad Luthfi dan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep bertengger di papan atas bursa Pilkada Jateng 2024.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Golkar Jateng, M Iqbal menilai nama Kaesang tidak mempengaruhi.

Namun, pihaknya tak menutup kemungkinan akan membuat pertimbangan terhadap nama Kaesang untuk masuk di bursa Pilkada Jateng 2024.

Apalagi, saat ini masih ada waktu satu bulan untuk melihat situasi politik di Jateng untuk persiapan pemilihan gubernur 2024-2029. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Percaya Diri Bisa Dongkrak Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler