HUBUNGAN Google dan Apple beberapa tahun terakhir dikabarkan kian membaik. Ketua eksekutif Google, Eric Schmidt, kepada wartawan di annual Allen and Co media conference di Sun Valley, Idaho, AS, mengaku pihaknya banyak melakukan pertemuan dengan pihak Apple.
" Kedua perusahaan seringkali berdiskusi tentang beberapa masalah yang mereka hadapi," kata Schmidt, seperti yang dilansir laman Financial Express, Jumat (12/7).
Schmidt bahkan pernah duduk dalam dewan direktur Apple, akan tetapi hubungan antara kedua perusahaan sempat memanas, karena ketatnya persaingan antara kedua perusahaan tersebut.
Apple memang menciptakan pasar smartphone dengan iPhone ikonik, tetapi perangkat lunak ponsel Android Google kini tampil di tiga dari setiap empat smartphone yang terjual secara global.
Apple telah berusaha untuk mengurangi ketergantungan mereka pada layanan online Google, seperti mereka tidak menggunakan produk Google yang paling terkenal tahun lalu, yaitu Google Maps, dan membuat produk Apple maps service sendiri. Namun produk peta milik Apple itu terbukti memiliki banyak kesalahan, sehingga Google akhirnya memperbarui aplikasi peta untuk versi terbaru dari iPhone Apple.(fny/jpnn)
" Kedua perusahaan seringkali berdiskusi tentang beberapa masalah yang mereka hadapi," kata Schmidt, seperti yang dilansir laman Financial Express, Jumat (12/7).
Schmidt bahkan pernah duduk dalam dewan direktur Apple, akan tetapi hubungan antara kedua perusahaan sempat memanas, karena ketatnya persaingan antara kedua perusahaan tersebut.
Apple memang menciptakan pasar smartphone dengan iPhone ikonik, tetapi perangkat lunak ponsel Android Google kini tampil di tiga dari setiap empat smartphone yang terjual secara global.
Apple telah berusaha untuk mengurangi ketergantungan mereka pada layanan online Google, seperti mereka tidak menggunakan produk Google yang paling terkenal tahun lalu, yaitu Google Maps, dan membuat produk Apple maps service sendiri. Namun produk peta milik Apple itu terbukti memiliki banyak kesalahan, sehingga Google akhirnya memperbarui aplikasi peta untuk versi terbaru dari iPhone Apple.(fny/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pertama Kali, Astronom Berhasil Melihat Warna Exoplanet
Redaktur : Tim Redaksi