Google Ganti Logo Gmail dengan Warna Ini

Rabu, 07 Oktober 2020 – 09:23 WIB
Ilustrasi logo Gmail punya logo baru lebih identik dengan warna Google. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - GOOGLE telah mengganti logo layanan surel miliknya, Gmail dengan desain warna yang mirip produk Google lainnya.

Logo Gmail baru membentuk huruf "M" dengan warna yang identik dengan brand Google.

BACA JUGA: Google Kembangkan Fitur Pendeteksi Bahasa Isyarat dalam Panggilan Video

Yakni merah, kuning dan hijau, serupa dengan produk Google lainnya, seperti Google Maps, Google Photos dan Chrome.

Laporan Fast Company, dikutip dari The Verge, Rabu, menyebutkan Google mempertimbangkan untuk menghapus huruf M.

BACA JUGA: Google Meet Hadir di Gmail, Ini Manfaatnya

Kemudian mengganti warna merah secara keseluruhan pada Gmail.

Namun, pengguna yang terlibat dalam riset tidak menyukai perubahan tersebut.

BACA JUGA: Google Rombak Gmail, Berikut Ubahannya

Riset itu membantu Google menyadari bagian amplop dari logo Gmail bukanlah elemen desain yang esensial.

Sehingga memungkinkan tim bereksperimen dengan mempertahankan huruf M dan menambahkan palet warna brand Google.

Logo baru Gmail tersebut masih terasa dominan merah, dengan sedikit sentuhan kuning, hijau dan biru, yang menahan lengkungan huruf M.

Google juga telah mengubah logo Calendar, Docs, Meet dan Spreadsheet agar sesuai dengan desain Gmail yang baru.

Logo baru tersebut merupakan bagian dari perubahan yang lebih luas dari perangkat lunak G Suite Google.

Saat ini telah diubah namanya menjadi Google Workspace.

Google sedang mencoba untuk menggabungkan Gmail, Chat dan Docs ke dalam satu lokasi pusat.

Untuk lebih bersaing dengan pendekatan terintegrasi Microsoft Office, khususnya email Outlook.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler