Gotor: Saya Terima Pinangan Mitra Kukar karena Cinta

Kamis, 02 Februari 2017 – 11:31 WIB
Jorge Gotor Blas. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com - jpnn.com - Eks Real Zaragoza Jorge Gotor Blas resmi menerima pinangan Mitra Kukar.

Keputusan itu diakui Gotor bukan tanpa alasan. Dia mengaku Mitra Kukar merupakan tim yang sangat dia cintai.

BACA JUGA: In-kyun Pastikan Tampil Profesional di Laga Reuni

Seperti diketahui, Gotor pernah berseragam Kuning-Kuning saat mengarungi Qatar National Bank (QNB) League 2015.

Sayangnya, kompetisi harus terhenti lantaran kisruh PSSI dengan Kemenpora saat itu.

BACA JUGA: Tinggal Membangun Chemistry Antarlini

Gotor memilih kembali ke negaranya, Spanyol.

Saat berseragam Naga Mekes 2015 lalu, Gotor telah jatuh cinta dengan Tenggarong, saat pertama kali menginjakkan kaki di Kota Raja.

BACA JUGA: Misi Sulit Naga Mekes Boyong Ikon Persiba Balikpapan

Selain itu, keramahan masyarakat Tenggarong menjadi alasan lain Gotor untuk menerima kembali kesempatan memperkuat Mitra Kukar.

“Saya sangat mencintai kota ini (Tenggarong), sejak saya datang ke sini. Senang rasanya bisa kembali menghirup udara di sini,” ujarnya kepada Kaltim Post (Jawa Pos Group) Rabu.

Lebih dari itu, Gotor ingin menyelesaikan apa yang telah dia mulai di Tenggarong. Ya, tidak bisa menuntaskan tugas bersama Naga Mekes saat QNB League, diakui Gotor, sebagai pekerjaan yang tertunda.

“Saya berharap kejadian masa lalu (pembekuan PSSI) tidak terulang musim ini. Sehingga sepak bola Indonesia bisa kembali bergairah,” imbuhnya.

Di Liga 1, Gotor bertekad membawa Mitra Kukar bercokol di papan atas. Bahkan, pemain 29 tahun itu tertantang dengan target manajemen yang ingin mengakhiri kompetisi di zona Piala AFC.

“Saya mendengar tim ini menargetkan lolos ke Piala AFC. Itu target yang sangat bagus, saya ingin menjadi bagian dari itu,” kata pemain bertinggi tubuh 187 sentimeter itu. (don/bby/k11)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Naga Mekes Jamin Tak Miskin Kreasi di Piala Presiden


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler