jpnn.com, JAKARTA - Meski telah menjadi pengusaha sukses, pedangdut Inul Daratista tak menolak bila ada tawaran manggung.
Pada Minggu (17/6), Inul Daratista manggung di The Jungle Bogor, Jawa Barat.
BACA JUGA: Inul Daratista: Dulu Ketika Miskin, Saya gak Pelit Berbagi
Pada video yang diunggah di Instagram, Inul Daratista tampil begitu energik dengan goyang ngebor andalannya.
Namun, aksi Inul menuai komentar nyinyir dari salah seorang warganet.
BACA JUGA: Bakal Bagi-bagi THR, Inul Daratista Minta Penggemarnya Sabar
"Mbak Inul kamu sudah terkenal, nggak goyang begitu pun tidak apa-apa," tulis aku afdal.hamzah.
Tak disangka, ibu satu anak itu membalas komentar tersebut. Baginya, profesionalitas selalu jadi pegangannya selama ini.
BACA JUGA: Dicibir, Inul: Alhamdulillah, Berarti Gue Diperhatiin Kalian
"@afdal.hamzah saya terkenal karena saya artis dangdut dengan punya karakter dan ciri khas, orang ngundang saya bayar mahal banget pengennya di panggung menarik dan asyik, soal goyangan namanya juga dangdutan, musiknya gendang koplo enak buat gerakin badan, ya nggak salah kalo nyanyi sambil goyang, niatnya menghibur dan cari pahala jika mereka senang terhibur ya pahalanya gede, asal goyangnya nggak telanjang dan striptis sah dah aja," balas Inul.
Dia juga menegaskan bagi yang tidak menyukai goyangannya untuk tidak perlu menonton.
"KLO ANDA GAK MAU LIHAT ya nggak masalah. Nyanyi Gak goyang juga lihat tempat yg ngundang.... klo kyk bgtu diam ditempat bisa botol air minum melayang suruh cepat turun hahahahhaaa !!!!!!!," sambung Inul.
Pada foto unggahan berikutnya, Inul kembali menegaskan untuk para warganet agar tak memberikan komentar nyinyir dalam suasana Lebaran.
"Nyantai saja preeen jgn tegang ,lemesin dikitlaaah ini masih lebaran,komen sing apik2 aja baru juga salaman maaf2an, sing penting dibayar larang lan lunasss. Mari goyang yuuukkk #edisilebaran #thejunglebogor foto kemaren," tandasnya. (mg7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Inul Daratista: Aku Nggak Mau Tanya Lagi
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh