Greg Nwokolo Serang Balik

Jumat, 23 Agustus 2013 – 08:29 WIB
Greg Nwokolo. Foto: Hendra Eka/Jawapos

jpnn.com - MALANG - Greg Nwokolo tak mau terus disudutkan dengan laporan penganiayaan dan percobaan pemerkosaan.  Striker Arema Cronous itu akhirnya menyerang balik si pelapor, Rahelia Geby.

 

BACA JUGA: Sharapova Tarik Diri dari AS Terbuka

Kemarin sekitar pukul 14.00 WIB, Greg didampingi kuasa hukumnya,   Ramdan Alamsyah melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polda Metro Jaya, Jakarta. "Kami laporkan soal 310 tentang pencemaran nama baik," kata Ramdan kemarin.

 

BACA JUGA: Marquez Buru Kemenangan Ke-31

Ramdan menambahkan, pihaknya melapor balik karena segala tuduhan Rahelia terhadap Greg yang tertuang dalam laporan di Polrestro Jakarta Selatan LP/1632/K/VIII/2013 pada Jumat (16/8) dinilai bohong belaka. Tudingan Geby yang menyebut dirinya telah dianiaya karena menolak ajakan Greg berhubungan suami istri sama sekali tak berdasar.

"Kalau dibilang diraba-raba atau memperkosa, itu hanya dibuat-buat. Karena dia (Rahelia) waktu kejadian masuk ke kamar cowok yang bukan rumahnya (kamar Greg). Kemudian ganti baju yang bukan bajunya dan pakai baju Greg. Artinya sudah sengaja dibuat seperti ini," ujarnya.

BACA JUGA: Messi Cedera Paha Kiri

Perlu diketahui, dalam kejadian tersebut ada dua versi kronologis berbeda yang disampaikan oleh Rahelia dan Greg. Versi Rahelia, kapten Arema Cronous itu mencoba melakukan pemerkosaan. Karena tidak mau, akhirnya Greg melakukan tindakan kekerasan. Sedangkan versi Greg, Rahelia justru yang datang ke rumahnya. Ketika diajak jalan keluar, Rahelia justru sudah berada di kamar Greg dan sudah berganti baju miliknya.

Greg sendiri ingin persoalan hukum yang membelitnya ini tuntas. Karena,  dia ingin fokus latihan bersama Arema Cronous mempersiapkan laga lawan Barito Putera (1/9). Kebetulan, pihak Polrestro Jakarta Selatan sudah melayangkan surat panggilan kepada Greg untuk menjalani pemeriksaan pada Selasa mendatang (27/8).

Pihak kepolisian juga sudah memeriksa dua saksi yakni Rani dan Raphael Maitimo. Greg pun berjanji akan kooporatif menghadiri pemeriksaan tersebut. Pemain berusia 27 tahun tersebut tidak ingin permasalahan ini berlarut-larut. "Aku ingin segera fokus main untuk Arema di sisa kompetisi. Makanya pemeriksaan sebelum pertandingan akan lebih baik," katanya.

Karena pemeriksaan baru dilakukan empat hari lagi, Greg berencana untuk kembali ke Malang dulu. Rencananya, pagi ini dia akan ikut latihan bersama Arema Cronous. "Besok pagi (hari ini) aku ikut latihan. Dan Sabtu ada uji coba juga. Aku tak ingin lewatkan lagi persiapan dengan Arema untuk pertandingan berikutnya. Tapi waktu pemeriksaan nanti aku kembali ke Jakarta," tegasnya.

Di sisi lain, atas kasus ini Greg mendapat dukungan moral dari sejumlah pihak. Di antaranya dari pelatih timnas Jaksen F. Tiago, dan rekan satu tim. Bahkan adik pelapor Rahelia Geby, yakni Agatha Christy Floris yang akrab dipanggil Tata, menuturkan apa yang dilakukan kakaknya itu hanya untuk mencari popularitas belaka.

Dikutip dari beberapa media online, adik pelapor ini mendukung Greg lantaran dia merasa bersalah. Mengingat dia yang memperkenalkan Greg dengan kakaknya. (iw/abm/jpnn/bas)

Siapa yang Benar ?
Versi Rahelia
1. Greg mencoba melakukan tindak pemerkosaan
2. Karena melawan, Greg kemudian melakukan tindak kekerasan.

Versi Greg
1. Rahelia mendatangi rumahnya.
2. Ketika diajak jalan keluar, Rahelia sudah berada di kamar Greg dan sudah berganti baju miliknya.a

BACA ARTIKEL LAINNYA... Merasa Malu Karena Imbang Lawan Barca


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler