GRESIK - Wacana PSSI yang meminta klub membayarkan deposit sebesar Rp 5 Miliar jika ingin berlaga di kompetisi level satu musim depan tampaknya tak membuat pengurus Gresik United (GU) bereaksiMalahan, pengurus klub berjuluk Laskar Joko Samudro itu terkesan adem ayem dalam menyikapi tawaran tersebut.
Ketua umum GU Sambari Halim Radianto ketika dihubungi Jawa Pos tadi malam mengatakan, dirinya masih belum bisa menegaskan arah mana yang akan diambil klubnya
BACA JUGA: Jumlah Kontestan Terserah AFC
Sambari malah melemparkan tanggung jawab kepada salah satu orang kepercayaannya, Abdul Hamid."Kalau untuk urusan kebijakan yang akan diambil tim ini nantinya, saya masih belum bisa menjawabnya
Sikap lamban yang diambil Sambari ini semakin meneruskan tradisinya sejak menjabat sebagai Ketum GU akhir Juni lalu
BACA JUGA: Arema Fokus Benahi Infrastruktur
Padahal, jika ditilik dari berbagai aspek kelayakan, tim kontestan Delapan Besar musim lalu ini sebenarnya masih bisa bersaing masuk di kompetisi level satu.Seperti yang sudah sering dia lakukan, pria yang memiliki latar belakangs ebagai seorang pengusaha ini hanya bisa berjanji
BACA JUGA: Anggap Deposit Belum Jelas
Tentunya dengan pihak-pihak yang dia minta bantuannya mengurusi GU."Lihat saja bagaimana hasil dari pertemuan Senin nantiKalau memang semuanya setuju, bisa saja kami langsung memilih yang level satu," ujar SambariSikap Sambari ini bukanlah satu-satunya dalam kurun waktu sebulan iniSebab, selain lamban menentukan keputusan arah kebijakan timnya, Sambari juga masih belum berhasil membentuk pengurus baru.
Sementara itu, sikap lamban yang ditunjukkan oleh Sambari ini mulai disayangkan berbagai pihakTak terkecuali dari pengurus lama tim kebanggaan publik sepakbola Kota Pudak, sebutan Gresik iniMenurut salah seorang pengurus yang namanya enggan dikorankan, sikap lamban ini bisa saja berdampak pada tim GU
Padahal, ujar pengurus tersebut, kompetisi sudah direncanakan bakal digelar pada Oktober mendatang"Kalau tidak segera menyiapkan tim, ini sama saja mengulangi kesalahan tahun laluBisa-bisa, tahun ini GU tidak kebagian pemain bintang yang sudah banyak diambil tim lainTerutama tim yang lebih siap dari GU," tutur dia.
Makanya, mantan pengurus GU tersebut berharap Sambari bisa bertindak lebih cepat dalam membangun kekuatan timnyaSupaya prestasi GU setelah berada di tangannya jauh lebih baik dari sebelumnya"Jika tidak segera, lupakan saja prestasi," jelas sumber tersebut(ren)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Deltras Pakai Pelatih Asing
Redaktur : Tim Redaksi