Guardiola Pastikan Pencetak Gol Terbanyak Dalam Sejarah City ke Barcelona

Senin, 24 Mei 2021 – 17:57 WIB
Selebrasi Sergio Aguero saat Manchester City meraih trofi Liga Premier Inggris musim 2020-21 usai pertandingan lawan Everton di Etihad Stadium, Manchester, Inggris pada 24 Mei 2021. (Pool via REUTERS/CARL RECINE)

jpnn.com, INGGRIS - Pencetak gol terbanyak dalam sejarah Manchester City Sergio Aguero, selangkah lagi merapat ke Barcelona.

Pelatih City Pep Guardiola mengungkapkan hal tersebut.

BACA JUGA: Hebat ya Penyerang PSG ini, Top Skor 3 Musim Beruntun!

Guardiola sepenuhnya mendukung langkah tersebut, sambil mengatakan Aguero selanjutnya akan bermain bersama pemain terbaik sepanjang masa, Messi dan memberikan dorongan besar untuk mantan klubnya itu.

Aguero telah mengucapkan salam perpisahan yang emosional kepada Manchester City usai pertandingan lawan Everton, dengan kontraknya yang akan habis akhir musim ini.

BACA JUGA: Evan Dimas Sedang Meringis atau Bahagia ya? Lihat deh Fotonya

Pemain asal Argentina tersebut mencetak dua gol dalam kemenangan 5-0 atas Everton pada Minggu (23/5).

"Mungkin saya mengungkapkan sebuah rahasia," ujar Guardiola kepada BBC usai pertandingan.

BACA JUGA: Hebat Banget Prestasi Penyerang Bayern ini, Top Skor 4 Musim Beruntun

"Mungkin ia hampir menyetujui kesepakatan untuk klub yang saya cintai - untuk Barcelona."

"Ia akan bermain bersama pemain terbaik sepanjang masa, Messi."

"Saya cukup yakin ia akan menikmatinya, dan mungkin Barcelona lebih kuat bersamanya di lapangan," tambah Guardiola.

Aguero merupakan pencetak gol terbanyak dalam sejarah City dengan total 260 gol dalam 388 penampilan pada semua kompetisi.

Pemain Argentina berusia 32 tahun itu telah menghabiskan lima tahun kariernya di La Liga untuk Atletico Madrid sebelum pindah ke City pada 2011.

Aguero saat ini menargetkan treble pada musim terakhirnya bersama City, sementara klub telah memenangkan Piala Liga, menembus final Liga Champions dan sudah pasti menjuarai Liga Premier Inggris musim 2020-21.(Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler