jpnn.com, SUKABUMI - Kebakaran melanda gudang paralon di Kampung Tegallaya, RT 04/04, Kelurahan Cipanengah, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, Jawa Barat pada Sabtu (21/9). Peristiwa yang sempat membuat panik warga ini terjadi sekira pukul 18.00 WIB.
Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Sukabumi Zulkarnain Barhami mengungkapkan kronologi terjadinya kebakaran gudang yang menyimpan pipa paralon merek Rucika tersebut.
BACA JUGA: Gudang Kertas, Tiga Truk, dan Dua Mobil Hangus Terbakar
"Kejadian sekitar pukul 18.00 WIB. Sumber api memang belum diketahui. Hasil pengecekan Apar yang disediakan gudang sudah kedaluwarsa serta ketersediaannya sangat minim di area tersebut,” kata Zulkarnain kepada Radarsukabumi.com.
Gudang seluas 3.000 meter persegi itu dimiliki oleh Heri Sugio, warga Perum Budi Kosambi, Jakarta Barat. Adapun luas gudang yang terbakar sekira 100 meter persegi.
BACA JUGA: Gudang Produk Indofood Ludes Terbakar
“Untuk korban jiwa nihil. Sedangkan jumlah karyawan gudang ada 30 orang. Namun pada saat kebakaran ada satu orang bertugas di mess,” ujar Zulkarnain.
Sedangkan kerugian yang diderita akibat kejadian ini berupa barang-barang seperti paralon, ampelas, sambungan bengkokkan, paku asbes dan bangunan senilai kurang lebih Rp 75 juta.
“Api berhasil dipadamkan sekitar jam 18.30 WIB dengan mengerahkan tiga unit armada Damkar dibantu oleh aparat Polsek Lembursitu, Satpol PP, hingga warga sekitar,” pungkasnya. (upi/izo/rs)
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti