jpnn.com - FIRENZE- Juventus berhasil melaju ke final Coppa Italia 2014/2015. Tiket diraih setelah Juventus menggunduli Fiorentina dengan skor 3-0 (2-0) pada leg kedua di Artemio Franchi, Rabu (8/4) dini hari WIB.
Tim berjuluk Si Nyonya Tua itu membuka keunggulan melalui Alessandro Matri saat pertandingan berjalan 21 menit. Gol mantan pemain AC Milan tersebut menambah tensi pertandingan.
BACA JUGA: Sikat Sociedad, Atletico Tempel Ketat Madrid
Namun, Juventus kembali leading berkat gol yang dilesakkan Roberto Pereyra sesaat sebelum babak pertama usai. Kemenangan Juventus ditegaskan lewat donasi Leonardo Bonucci pada menit ke-59.
Sayangnya, kemenangan Juventus ternoda setelah Alvaro Morata diganjar kartu merah tiga menit sebelum pertandingan kelar. Kemenangan itu membuat Juventus sukses mengungguli Fiorentina dengan agregat 4-2. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Persela Bikin Macan Kemayoran Ompong di Lamongan
Fiorentina 0-3 Juventus (2-4 agg)
BACA JUGA: Dibantu Penalti, Singo Edan Terkam Barito
Pencetak gol: Matri (21), Pereyra (44), Bonucci (59)
Kartu merah: Morata (87)
Fiorentina: Neto; Savic, Gonzalo Rodriguez (Tomovic 83), Basanta; Joaquin (Diamanti 66), Aquilani, Mati Fernandez, Borja Valero, Alonso; Gomez (Babacar 73), Salah
Juventus: Storari; Padoin, Bonucci, Chiellini, Evra; Vidal, Marchisio, Sturaro; Pereyra (Ogbonna 83); Matri (Coman 74) (Llorente 88), Morata
BACA ARTIKEL LAINNYA... Vujovic Sempat Jadi Kiper, Persib Gunduli PBR
Redaktur : Tim Redaksi