Gunung Merapi Erupsi, Bandara Adi Soemarmo Ditutup

Selasa, 03 Maret 2020 – 12:44 WIB
Suasana Bandara Adi Soemarno. Foto: dok jpnn.com

jpnn.com, SOLO - Bandara Adi Soemarmo Solo saat ini ditutup sementara sejak 09.25 WIB dan diperkirakan hingga pukul 13.30 WIB.

Penutupan ini terkait dampak erupsi Gunung Merapi yang terjadi sekitar pukul 05.30 WIB, berdasarkan NOTAM B0614/20 dan B0615/20 yang dikeluarkan oleh AirNav Indonesia.

BACA JUGA: Selasa Pagi Gunung Merapi Erupsi Lagi, Terdengar Dentuman Keras

Terkait NOTAM tersebut, Vice President Corporate Secretary PT Angkasa Pura I Handy Heryudhitiawan memastikan bahwa pihaknya akan terus memantau perkembangan terkini.

"Kami akan terus berkoordinasi dengan stakeholder bandara dan memantau dampak perkembangan pergerakan debu vulkanik Gunung Merapi terhadap operasional bandara," kata Handy.

Untuk update informasi perkembangan kondisi Bandara Adi Soemarmo Solo bisa menghubungi call center PT Angkasa Pura I (Persero) di nomor 172.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Antisipasi Erupsi Gunung Merapi, Lanal Yogyakarta Gelar Apel Siaga Satgas Bencana Alam

BACA JUGA: Selama 60 Hari, Kereta Api Bandara Internasional Adi Soemarmo Digratiskan


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler