Gus Jazil Sebut PKB Siap Menyambut Puan, Singgung Kedekatan dengan PDIP

Rabu, 13 Juli 2022 – 22:45 WIB
Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid atau Gus Jazil. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid atau Gus Jazil menyebut parpolnya bersama Muhaimin Iskandar alias Gus Muhaimin siap menyambut kehadiran Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani untuk bersilaturahmi.

"Kami tunggu, Mbak Puan," kata Wakil Ketua MPR RI itu, Rabu (13/7).

BACA JUGA: Berubah Haluan, Aldi Taher Kini Ingin Jadi Cawapres Dampingi Puan Maharani

Namun, kata Gus Jazil, PKB hingga kini belum dihubungi PDIP soal rencana kedatangan Puan ke kantor partai berwarna kebesaran hijau itu.

Legislator Komisi III DPR RI itu hanya menekankan bahwa Ketum PKB Muhaimin Iskandar siap bertemu Puan baik secara terbuka atau tertutup.

BACA JUGA: Gus Jazil Anggap Aneh Peristiwa Baku Tembak di Rumah Dinas Kadiv Propam

"Kalau dibuka, kami sambut," ujar Gus Jazil.

PKB, kata dia, prinipnya memiliki hubungan baik dengan PDIP. Terbukti, kedua partai sama-sama dalam satu barisan mendukung pemerintahan Joko Widodo-Maruf Amin.

BACA JUGA: Cak Imin Dinilai Cerdas Mengonsolidasikan Kepentingan Kerakyatan

Dari situ, Gus Jazil tidak pusing dengan rencana kedatangan Puan untuk bertandang ke Kantor DPP PKB bertemu Gus Muhaimin.

"Jadi, dari dahulu kami berteman. PKB berteman dengan siapa pun, dengan PDIP sampai hari ini baik hubungannya baik apalagi koalisi bareng Pak Jokowi," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto menyebut ketum parpolnya Megawati Soekarnoputri memerintahkan Puan untuk bertemu dengan semua partai politik tanpa terkecuali, termasuk dengan PKS dan Demokrat.

Bambang Pacul sapaan akrabnya menyebut tidak ada prioritas tertentu apabila Puan bergerak dengan menemui pimpinan partai politik.

"Perintahnya Ibu Ketum, menemui semua ketum-ketum partai. Ibu tidak mengatakan ini nomor siji, ini nomor dua, tidak begitu," katanya, Rabu (13/7). (ast/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PKB-Gerindra Bertemu Tanpa Prabowo dan Cak Imin, Dasco Beri Penjelasan


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler