Gustaf Tamo Mbapa, Putra Sumba Dipercaya AHY Jadi Pengurus Demokrat 2020-2025

Rabu, 22 April 2020 – 02:05 WIB
Agustinus Tamo Mbapa (Gustaf). Foto: Dokpri for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Rabu (15/4) mengumumkan jajaran kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PD periode 2020-2025.

Kepengurusan tersebut terdiri dari pengurus harian sejumlah 100 orang maupun pengurus pleno sejumlah 200 orang.

BACA JUGA: Mas AHY Umumkan Kepengurusan Baru Partai Demokrat, Ini Daftar Namanya

Salah satu di antara jajaran kepengurusan Partai Demokrat itu, tercatat nama Agustinus Tamo Mbapa.

Gustaf sapaan Agustinus Tamo Mbapa adalah putra asal Sumba, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan juga Alumnus Ilmu Politik Pascasarjana Universitas Indonesia. Ia dipercaya AHY  sebagai Sekretaris Badan Jaringan Pembinaan Konstituen DPP Partai Demokrat.

BACA JUGA: Pimpin Biro Pertanian Demokrat, Amal Alghozali Usung Moto Bersama Petani Menolong Negeri

Gustaf bersama Tim di Badan Jaringan Pembinaan Konstituen bertugas untuk merawat  Konstituen Demokrat yang telah mendukung pada Pileg 2019.

“Kami akan memperbesar jumlah Konstituen Demokrat agar menjadi suara partai dalam memenangkan Pilkada 2020 dan Pemilu 2024 mendatang,” ucap Gustaf di Jakarta, Selasa (21/4/2020).

BACA JUGA: AHY Tarik Putri Wapres Masuk DPP Demokrat

Untuk diketahui, Gustaf yang merupakan alumnus SMA Katolik Anda Luri di Waingapu, Sumba Timur ini dikenal sebagai aktivis mahasiswa dan pemuda.

Ia pernah menempati posisi penting di organsiasi kemahasiswaan dan kepemudaan. Di antaranya Ketua Umum Pengurus Pusat Pemuda Katolik (2012-2015).

Selain itu, Gustaf juga aktif di organisasi PMKRI (Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indoensia). Selama di PMKRI, Gustaf pernah menjabat sebagai Presidium Gerakan Kemasyarakatan PP PMKRI (2002-2004), dan Ketua PMKRI Cabang Kupang (1999-2000).

Saat kuliah di FISIP Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, Gustaf juga aktif terlibat dalam organsiasi paguyuban dan kedaerah. Di antaranya sebagai salah satu Pendiri Forum Komunikasi Generasi Muda Wona Kaka Kupang Kupang (FK GEMA Wona Kaka Kupang) dan tercatat sebagai Ketua Umum Pertama organisasi itu pada Periode 1993-1995.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler