Ha ha...Hakim Parlas Nababan Ngaku tak Melihat Meme Dirinya

Selasa, 05 Januari 2016 – 08:28 WIB
Salah satu meme yang sedang menjadi pembicaraan hangat di twitter. Foto: ‏@ScreamIslandNP

jpnn.com - PALEMBANG – Meme mengenai sosok hakim Parlas Nababan ramai diperbincangkan di media social. Namun,  wakil ketua Pengadilan Negeri (PN) Palembang itu santai menanggapi meme yang mencibirnya itu.

Dia mengaku tak terlalu terlalu terganggu dengan tudingan miring dan cemooh terhadap dirinya karena telah menolak gugatan Kementerian LHK terhadap PT BMH (Bumi Mekar Hijau).

BACA JUGA: KPK dan Polri Nilai Dana Bansos Paling Rentan Dikorupsi

“Tidak masalah, masyarakat berhak berpendapat,” ujar pria asal Medan itu, kemarin. Parlas juga mengaku belum melihatnya secara langsung seperti apa meme dirinya.

“Saya belum lihat. Hp saya saja seperti ini,” ungkapnya sembari memerlihatkan hp jadul (jaman dulu) miliknya tanpa kamera dan layar canggih.

BACA JUGA: Kapolda NTT Punya Alasan Kembalikan Miras Sitaan

Menurut Parlas, kalau pun ada yang tidak sesuai dengan fakta hukum, KLHK dan masyarakat dipersilakan melakukan upaya hukum.

“Selebihnya, saya no comment, ya. Lebih lanjut tanyakan Humas saja. Bukan maksud saya menghindar, tapi memang begitu prosedurnya,” jelasnya. (way/wia/ce1/sam/jpnn)

BACA JUGA: Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Dimulai Januari Ini

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolri Tawarkan Formula Ini ke KPK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler