Habib Rizieq Pulang, 4 Maskapai Penerbangan Melayani Reschedule dan Refund Tiket

Selasa, 10 November 2020 – 10:09 WIB
ILUSTRASI. Pesawat Garuda Indonesia. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Massa FPI (Front Pembela Islam) yang menjemput Habib Rizieq di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11), lumayan banyak.

Dampaknya, arus lalu lintas menuju Bandara Soetta mengalami kemacaten cukup parah.

BACA JUGA: Habib Rizieq Pulang, Dirut Garuda Mengumumkan Kebijakan Khusus

PT Angkasa Pura II (persero) menginformasikan bahwa penumpang pesawat sejumlah maskapai dengan keberangkatan hari ini Selasa (10/11) dapat melakukan penjadwalan ulang (reschedule) dan refund tiket.

Pelakana tugas (Plt) Senior Manager Branch and Communication Bandara Soekarno-Hatta Haerul Anwar mengatakan, terdapat empat maskapai penerbangan yang menerima reschedule dan refund tiket penerbangan hari ini.

BACA JUGA: Beginilah Situasi di Markas FPI Jelang Kepulangan Habib Rizieq

"Maskapai yang telah mengkonfirmasi dapat dilakukannya rescheduled atau refund adalah Lion Air, Batik Air, Garuda Indonesia dan Citilink," kata Haerul dalam keterangannya, Selasa.

Haerul menambahkan, pihaknya saat ini masih lakukan koordinasi dengan sejumlah maskapai terkait adanya penumpukan massa di area Bandara Soekarno-Hatta.

BACA JUGA: Agung Desak Adian Napitupulu Menghentikan Aksinya, Keras, Makin Panas

"Kebijakan maskapai ini sebagai langkah antisipasi agar penumpang pesawat dapat tetap melakukan perjalanan di waktu yang berbeda," ujar Haerul.

Diketahui, arus lalu lintas menuju Bandara Soekarno-Hatta padat merayap Selasa pagi ini.

Hal itu disebabkan adanya rombongan massa yang hendak menjemput kepulangan Imam Besar FPI (Front Pembela Islam) Habib Rizieq Shihab dan keluarganya dari Saudi Arabia. (mcr1/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler