JAKARTA -- CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono optimis persiapan Timnas Indonesia melawan Belanda pada 7 Juni mendatang sudah cukup. Skuat timnas tidak bisa berkumpul lebih cepat karena masih akan menjalani pertandingan di kompetisi Indonesia Super League (ISL).
"Pemusatan latihan setahun, sama saja kok. Belanda sendiri baru datang ke Jakarta pada 5 Juni," ujar Joko saat dihubungi, Rabu (22/5).
Badan Tim Nasional (BTN) mengumumkan, pemain baru akan mulai berkumpul pada 3 Juni mendatang. Namun kedatangan pemain timnas akan bertahap karena ada beberapa klub yang bertanding pada 3 dan 4 Juni.
Pada 3 Juni, Mitra Kukar akan menghadapi Persiram, Arema melawan persita, lalu Persisam kontra Persidafon, dan Gresik United menghadapi Persib. Di tanggal 4, giliran Persipura yang akan dijamu Persija.
"Saya pikir para pemain sudah bisa bergabung mulai 4 Juni. Namun, pemain Persipura dan Persija kemungkinan bergabung pada malam hari. Ya, persiapan kemungkinan efektif pada 5-6 Juni," ungkapnya. (abu/jpnn)
"Pemusatan latihan setahun, sama saja kok. Belanda sendiri baru datang ke Jakarta pada 5 Juni," ujar Joko saat dihubungi, Rabu (22/5).
Badan Tim Nasional (BTN) mengumumkan, pemain baru akan mulai berkumpul pada 3 Juni mendatang. Namun kedatangan pemain timnas akan bertahap karena ada beberapa klub yang bertanding pada 3 dan 4 Juni.
Pada 3 Juni, Mitra Kukar akan menghadapi Persiram, Arema melawan persita, lalu Persisam kontra Persidafon, dan Gresik United menghadapi Persib. Di tanggal 4, giliran Persipura yang akan dijamu Persija.
"Saya pikir para pemain sudah bisa bergabung mulai 4 Juni. Namun, pemain Persipura dan Persija kemungkinan bergabung pada malam hari. Ya, persiapan kemungkinan efektif pada 5-6 Juni," ungkapnya. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mourinho Tak Akan Diingat Di Madrid
Redaktur : Tim Redaksi