Hadapi Liga 2, PSPS Riau Kontrak 25 Pemain

Selasa, 20 Maret 2018 – 13:56 WIB
Suporter PSPS Riau. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, PEKANBARU - Manajemen PSPS Riau mengaku sudah mengontrak 25 pemain yang akan membela PSPS pada Liga 2 musim 2018.

Ke-25 pemain tersebut tidak jauh dari skuat yang ada saat ini.

BACA JUGA: Semen Padang Berburu Pemain Senior

Asisten manajer PSPS Riau, Ryan Edi Saputra mengatakan, jelang pelaksanaan Liga 2 PSPS sudah merampungkan skuat pemain yang akan merumput bersama PSPS.

Namun untuk nama-nama pemain yang sudah dikontrak tersebut, Ryan masih belum mau menyebutkan namanya.

BACA JUGA: PT LIB Masih Bungkam Terkait Pembagian Hak Komersial Liga 1

"Kalau kontrak pemain sudah selesai, untuk nama-namanya akan segera diumumkan. Saat ini hanya tinggal menunggu Liga 2 bergulir," katanya.

Untuk informasi Liga 2, demikian Ryan, saat ini pihaknya masih menunggu informasi dari pihak penyelenggara liga yakni PT Liga Indonesia Baru.

BACA JUGA: PT LIB Yakin Persaingan Liga 1 2018 Lebih Ketat

Karena biasanya sebelum pelaksanaan Liga 2, akan diadakan manager meeting untuk membahas regulasi dan aturan yang ada pada kompetisi.

"Surat resmi dari pihak PT Liga Indonesia Baru sampai saat ini belum kami terima. Kami saat ini masih menunggu surat undangan resmi tersebut. Tapi berdasarkan informasi yang beredar, Liga 2 akan dimulai awal April mendatang," ujarnya.

Terkait posisi pelatih kepala PSPS, menurut Ryan saat ini pihaknya juga masih terus menjalin komunikasi dengan Hendri Susilo yang menjadi kandidat kuat calon pelatih kepala PSPS.

Hendro Susilo sendiri adalah pelatih asal Sumatera Barat dan pernah menjadi asisten pelatih di Sriwijaya FC.

"Komunikasi dengan coach Hendri Susilo terus kami lakukan, mudah-mudahan tidak ada masalah lagi sehingga coach Hendri bisa langsung memimpin latihan bersama skuat PSPS yang ada saat ini," harapnya. (sol)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sipendri Akui Pemain Asing PSMS Jadi Pembeda Kelas


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler