jpnn.com - BANDUNG - Kondisi tiga penjaga gawang Persib Bandung dipastikan dalam performa tertinggi, jelang laga melawan Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat sore (8/5) nanti.
Asisten Pelatih Kiper Persib, Anwar Sanusi yang biasa disapa Away, menilai mental dan fisik anak asuhnya yakni I Made Wirawan, Shahar Ginanjar serta Deden Natshir, sedang bagus-bagusnya.
BACA JUGA: Persib v Persija, Djibril: Ini Pertandingan Besar
"Semua ngga ada masalah secara fisik dan mental ketiganya siap," ucapnya di Mess Persib, Jalan Ahmad Yani Bandung.
Meskipun begitu pelatih yang karib di sapa Away ini mengaku tidak memberikan porsi latihan yang berbeda untuk mempersiapkan pertandingan el clasico nanti. "Ngga ada yang istimewa, tidak ada yang khusus latihan biasa aja, tak ada menu khusus," bebernya.
Menurut Away, mental bertanding pascakekalahan di partai derby melawan Pelita Bandung Raya, sudah tidak dipermasalahkan oleh ketiganya. Ia menuturkan menjamu 'Macan Kemayoran' tidak berbeda dengan laga-laga sebelumnya. Aartinya tiga angka merupakan harga mati.
"Saya pikir kebobolan itu bukan sesuatu yang harus jadi beban, tapi karena persoalannya karena lawan Persija, preasure-nya tinggi," tuturnya. (yan)
BACA JUGA: Timnas Honduras Didominasi Pemain Britania
BACA JUGA: Pelita Jaya Punya Kandidat MVP Terbanyak
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kuatkan Mental Tim Uber
Redaktur : Tim Redaksi