Hadapi Sidang Cerai, Mumtaz Rais Bakal Tetap Sungkem ke Zulkifli Hasan Saat Lebaran?

Kamis, 28 April 2022 – 15:53 WIB
Putra Amien Rais, Ahmad Mumtaz Rais di PA Jakarta Selatan, Rabu (27/4). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Rumah tangga putra Amien Rais, Ahmad Mumtaz Rais dan Futri Zulya Savitri sedang berada di ujung tanduk.

Keduanya sedang menghadapi sidang cerai di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Mumtaz Rais: Insyaallah Saya Tak Akan Pernah Menjatuhkan Talak

Meski begitu, Ahmad Mumtaz Rais memastikannya dirinya akan tetap bersilaturahmi ke kediaman mertuanya, Zulkifli Hasan, saat Lebaran nanti.

"Saya tanggal 2 Mei akan sungkem ke mertua saya," ujar Mumtaz Rais di PA Jakarta Selatan, Rabu (27/4).

BACA JUGA: Kalimat Serius Terucap dari Mulut Mumtaz Rais, Oh Ternyata

Dia mengaku sudah berkomunikasi dengan mertuanya itu, hingga menjadwalkan tradisi sungkeman dengan Zulkifli Hasan.

"Insyaallah kami jadwalkan untuk sungkem kepada paman saya dan papi saya, Papi Zulkifli Hasan kesayangan saya," kata Mumtaz Rais.

BACA JUGA: Mumtaz Rais Beber Penyebab Perceraiannya, Bukan Masalah Politik

Dia menyebut hubungannya dengan istri dan keluarganya pun masih baik, walau kini rumah tangga mereka tengah diterpa badai.

Mumtaz Rais dan Futri Zulya masih kerap bertukar pesan, meski tak lagi tinggal seatap.

"Komunikasi lancar japri-japri (jaringan pribadi), alhamdulillah," ucap Mumtaz Rais.(mcr7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Pernyataan Futri Zulya soal Perceraian dengan Putra Amien Rais, Nomor 4 Bijak Banget


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler