Hadapi Timor Leste, Garuda Muda Persiapkan Strategi Ini

Kamis, 26 Maret 2015 – 20:18 WIB
Aji Santoso. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - TIMNAS U-23 memaksimalkan persiapan dengan menggelar sesi kelas. Meski latihan pada Kamis (26/3) diliburkan, pelatih Aji Santoso tetap meminta pemainnya fokus ke pertandingan.

Untuk itu, video rekaman pertandingan Timor Leste pun diputar untuk memudahkan pemain memahami cara main lawan yang akan dihadapi, Jumat (27/3) malam tersebut.

BACA JUGA: Tak Mau Sesumbar, Brunei Yakin Tak akan Lempar Handuk

"Ini salah satu cara agar pemain semakin paham. Bagaimana lawan bermain, dan harus bagaimana mereka. Setidaknya, dengan video rekaman, pemain tahu pemain Timor Leste karakternya seperti apa," kata Aji saat ditemui di hotel tempat Timnas menginap, Kamis (26/3).

Bagi Aji, seluruh persiapan matang harus dilakukan. Pihaknya tak mau meremehkan Timor Leste, meski besok lebih diunggulkan.

BACA JUGA: Sami Khedira Pastikan Tinggalkan Madrid Juni Nanti, Kemana ya?

Dengan melihat video lawan, pelatih 44 tahun itu mengakui ada tambahan kepercayaan diri dan mental pemainnya. Bahwa, secara skill dan permainan mereka memang masih berada di atas Timor Leste.

"Mereka sudah punya modal sebelum bertanding. Pertandingan pertama memang tidak mudah, tapi kami optimistis," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Timor Leste: Kami Bukan Liburan, Kami Mengincar Indonesia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Timor Leste Lebih Berpengalaman, Siap Beri Kejutan untuk Garuda Muda


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler