JAKARTA - Partai Hanura menerima kekalahan pasangan Hadi Prabowo dan Don Murdono dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah. Dari hasil hitung cepat, pasangan Hadi dan Don menempati posisi buncit.
"Kita harus menerima kekalahan dengan lapang dada karena pasangan Hadi-Don yang kita dukung kurang mendapat respon positif dari masyarakat Jawa Tengah," ujar Ketua DPP Hanura, Saleh Husin saat dihubungi, Minggu (26/5).
Pasangan Hadi-Don diusung oleh enam partai yakni PKS, PKB, PPP, PKNU, Gerindra dan Hanura. Menurut Saleh, tim pengusung sudah bekerja secara optimal untuk memenangkan Hadi-Don dalam Pilkada Jawa Tengah. "Tapi semua kembali kepada masyarakat," ucap dia.
Menurut Saleh, pasangan Ganjar Pranowo dan Heru Sudjatmoko menempati posisi puncak karena kerja tim mereka yang baik. "Tim Ganjar Heru lebih tepat sasaran dalam mengangkat isu-isu yang disampaikan," kata dia.
Saleh mengucapkan selamat kepada pasangan Ganjar-Heru yang telah memenangkan Pilkada Jawa Tengah versi hitung cepat. Ia berharap Ganjar dapat membawa perubahan untuk kemajuan dan kemakmuran masyarakat Jawa Tengah. (gil/jpnn)
"Kita harus menerima kekalahan dengan lapang dada karena pasangan Hadi-Don yang kita dukung kurang mendapat respon positif dari masyarakat Jawa Tengah," ujar Ketua DPP Hanura, Saleh Husin saat dihubungi, Minggu (26/5).
Pasangan Hadi-Don diusung oleh enam partai yakni PKS, PKB, PPP, PKNU, Gerindra dan Hanura. Menurut Saleh, tim pengusung sudah bekerja secara optimal untuk memenangkan Hadi-Don dalam Pilkada Jawa Tengah. "Tapi semua kembali kepada masyarakat," ucap dia.
Menurut Saleh, pasangan Ganjar Pranowo dan Heru Sudjatmoko menempati posisi puncak karena kerja tim mereka yang baik. "Tim Ganjar Heru lebih tepat sasaran dalam mengangkat isu-isu yang disampaikan," kata dia.
Saleh mengucapkan selamat kepada pasangan Ganjar-Heru yang telah memenangkan Pilkada Jawa Tengah versi hitung cepat. Ia berharap Ganjar dapat membawa perubahan untuk kemajuan dan kemakmuran masyarakat Jawa Tengah. (gil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gerindra Yakin Jateng Bakal Lebih Maju Dipimpin Ganjar
Redaktur : Tim Redaksi